Sabtu, 02 November 2024

Mantan Ketua DPRD dan Kadistan Labura Salat Idul Adha 1444 H di Aekkanopan Timur

Redaksi - Rabu, 28 Juni 2023 15:16 WIB
567 view
Mantan Ketua DPRD dan Kadistan Labura Salat Idul Adha 1444 H di Aekkanopan Timur
Foto: Dok/ Facebook Fachruddin Nasution
FOTO BERSAMA: Mantan Ketua DPRD Labura, H Ali Tambunan, mantan Kadis Pertanian Labura, Fachruddin Nasution, Ketua PD Muhammadiyah Labura, H Taufik Hidayat Tanjung dan lainnya  foto bersama usai salat Idul Adha 1444 H, di lapangan Masjid
Aekkanopan (harianSIB.com)

Mantan Ketua DPRD Labura H Ali Tambunan dan Kepala Dinas Pertanian (Kadistan) Labura Fachruddin Nasution, melaksanakan salat Idul Adha 1444 H, di lapangan Masjid Taqwa Muhammadiyah, Aek Kanopan Timur, Rabu (28/6/2023).

Selain keduanya, salat di lapangan itu juga diikuti Ketua PD Muhammadiyah Labura, H Taufik Hidayat Tanjung dan mantan Ketua PD Muhammadiyah Labura, Almunir Siregar.

"Alhamdulillah, pelaksanaan salat di halaman atau lapangan Masjid Taqwa Muhammadiyah, Aek Kanopan Timur, Kecamatan Kualuh Hulu, berjalan lancar, aman dan tertib," ujar Fachruddin Nasution, Rabu (28/6/2023).

Sebelumnya, H Taufik Hidayat Tanjung, menyebutkan, warga Muhammadiyah Labura melaksanakan salat Idul Adha 1444 H di delapan tempat berbeda yakni, lapangan Masjid Taqwa kompleks Muhammadiyah Aek Kanopan Timur, salah satu tempat di Ranting Muhammadiyah Sukarame Barat Adianbrotan, Desa Sukarame.

Masjid Taqwa Simpang Tiga Sukarame Timur, Desa Sukarame, Masjid Baitul Iman, Panjangbidang, Kecamatan Kualuh Selatan, Masjid Ranting Muhammadiyah TP Dalam, Kecamatan Kualuhleidong, Masjid Taqwa Kualaberingin, Kecamatan Kualuh Hulu, Masjid Taqwa Pekan Marbau, Kelurahan Marbau dan Masjid Taqwa Simpangmarbau.

H Taufik juga menjelaskan, data sementara, ada 31 ekor lembu dan 1 ekor kambing disembelih warga Muhammadiyah Labura pada Idul Adha 1444 H.(*)




Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru