Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 13 November 2025

Jembatan Sei Air Tenang Amblas, Hasil Pertanian Masyarakat Batang Serangan Terancam Tak Bisa Keluar

Arthur Simanjuntak - Rabu, 12 Juni 2024 17:48 WIB
622 view
Jembatan Sei Air Tenang Amblas, Hasil Pertanian Masyarakat Batang Serangan Terancam Tak Bisa Keluar
Foto: SIB/Arthur Simanjuntak
Truk sarat muatan amblas di jembatan Sei Air Tenang Kecamatan Padang Tualang Langkat.
Langkat (harianSIB.com)
Jembatan penghubung dari Kecamatan Padang Tualang menuju Kecamatan Batang Serangan dan sebaliknya terputus, tepatnya di jembatan Sei Air Tenang, kecamatan Padang Tualang Kabupaten Langkat. Jembatan di jalan provinsi yang dibangun pada Tahun Anggaran 2018 amblas. Penyebabnya diduga akibat sejumlah truk dengan syarat muatan yang melintasi jembatan yang sudah lama rusak.

Satu truk bermuatan pasir dan batu (sirtu) terperosok pada Selasa (11/6/2024) hingga jatuh ke dasar Sei Air Tenang. Warga Kecamatan Batang Serangan Suparno, kepada Jurnalis SIB News Network, Rabu (12/6/2024) menyebut akibat amblasnya jembatan Sei Air Tenang ini, hasil pertanian masyarakat tidak bisa dikeluarkan dari Kecamatan Batang Serangan.

Sebelumnya Camat Camat Batang Serangan Robbi Rezeki telah merencanakan akan berkoordinasi kepada sejumlah pengusaha perkebunan di wilayahnya. Dia menyiapkan surat pemberitahuan dan imbauan terkait pembatasan tonase hanya 8 ton. Namun belum terealisasi, truk sudah amblas di jembatan tersebut.

Pemantauan, sudah ada plang pemberitahuan batasan tonase di jembatan Titi Besi Sei Air Tenang dengan muatan atau tonase hanya 8 ton. Namun sejumlah truk sarat muatan masih tetap melintas dari jembatan itu. Tidak ada tindakan petugas atas pelanggaran tersebut.(**)

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru