Rabu, 09 Oktober 2024

Pjs Bupati Sergai Ajak Jaga Persatuan di Hari Kesaktian Pancasila

Rimpun H Sihombing - Selasa, 01 Oktober 2024 14:12 WIB
126 view
Pjs Bupati Sergai Ajak Jaga Persatuan di Hari Kesaktian Pancasila
Foto: Dok/Diskominfo
DIABADIKAN: Pjs Bupati Sergai H Parlindungan Purba diabadikan bersama unsur Forkopimda, Selasa (1/10/2024).
Sergai (harianSIB.com)
Pjs Bupati Serdangbedagai (Sergai), H Parlindungna Pane bertindak selaku inspektur upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila, di halaman Kantor Bupati di Seirampah, Selasa (1/10/2024).

Upacara dihadiri unsur Forkopimda, serta diikuti seluruh ASN, PPPk dan tenaga kontrak di lingkungan Pemkab Sergai.

Dalam kesempatan itu, Parlindungan Pane mengajak seluruh pihak untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila, serta memperkuat semangat persaudaraan sebangsa dan setanah air.

Baca Juga:

Ia juga berharap seluruh masyarakat Sergai semakin memperkuat persatuan dalam keberagaman demi menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila.

"Mari kita jadikan Hari Kesaktian Pancasila sebagai momentum untuk menghayati dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Dengan begitu, kita dapat membangun Sergai yang Maju Terus," katanya. (*)

Baca Juga:
Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
komentar
beritaTerbaru