Sholat Idul Fitri di Tanjungbalai, Wali Kota Sampaikan Pesan Protokol Kesehatan


748 view
Sholat Idul Fitri di Tanjungbalai,  Wali Kota Sampaikan Pesan Protokol Kesehatan
Foto Dok/Kominfo Tanjungbalai
Wali Kota Tanjungbalai HM Syahrial,  didampingi Sekda Yusmada dan Forkopimda melaksanakan sholat Idul Fitri, di Lapangan Abdul Jalil Rahmadsyah Tanjungbalai, Minggu (25/5/2020) pagi. 

Tanjungbalai (SIB)

Sholat Idul Fitri 1441 H di Tanjungbalai digelar, Minggu (25/5/2020) pagi, di Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah Tanjungbalai.

Perayaan Idul Fitri tahun ini mengangkat tema "Mewujudkan Kota Tanjungbalai yang Berprestasi, Religius, Sejahtera, Indah dan Harmonis (BERSIH)" dan sub tema "Melalui Ramadhan Kita Sucikan Hati, Bersihkan Diri Sambut Idulfitri Corona Terhindari".

Bertindak sebagai Khotib H Amari Syahputra SAg, Iman Rudi Syaputra Sirait, dan Bilal Hamdan Harahap.

Wali Kota HM Syahrial, didampingi Sekda Yusmada Siahaan dan unsur Forkopimda menyampaikan pesan protokoler Covid-19 kepada jemaah. "Saya memohon kepada seluruh jamaah agar dalam kehidupan sehari-hari menjaga kebersihan dan mematuhi protokoler kesehatan," ujar Syahrial.

Dikatakannya, dengan mengikuti protokoler kesehatan, maka hidup jauh dari wabah virus corona.

Syahrial juga meminta agar para jemaah mendoakan wabah atau pendemi Covid-19 segera berahir dari muka bumi ini. "Mari kita doakan agar wabah Covid-19 cepat berakhir, dan akhir kata saya sampaikan mohon maaf lahir dan batin," sebut Syahrial.

Sementara H Amari Syahputra dalam ceramahnya menyampaikan, Ramadan tahun ini berbeda dengan sebelumnya karena berbarengan dengan pandemi Covid 19.

"Dengan wabah Covid-19 ini kita harus merenung bahwa kita diingatkan Allah SWA, kita bersyukur masih bisa melalui Ramadan ini, semoga kita bisa menjaga amalan kita sepanjang bulan ramadhn," ujar Amari Syahputra.(*)

Penulis
: Hendri Manik
Editor
: Wilfred Manullang/Donna
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com