Anak AKBP Achiruddin Nangis Bacakan Pleidoi di PN Medan


186 view
Anak AKBP Achiruddin Nangis Bacakan Pleidoi di PN Medan
Foto: Raja Malo Sinaga/detikSumut
Aditya Hasibuan.

Medan (SIB)

Sidang perkara penganiayan dengan terdakwa Aditya Hasibuan (AH) (anak AKBP Achiruddin), dilanjutkan di PN Medan dengan acara pembacaan nota pembelaan dari penasehat hukum, kemudian disusul pembacaan nota pembelaan terdakwa AH, Rabu (23/8).

Menurut terdakwa, pada kejadian 21 Desember 2023 itu dirinya bertemu secara tak sengaja dengan Ken Admiral dan dia diancam seusai mendatangi Ken dengan kalimat 'kumatikan kau malam ini! Harus mati kau!'. Terdakwa pun mengaku marah mendengar perkataan itu. Selain itu, dirinya khawatir apabila ayahnya, AKBP Achiruddin mengetahui ancaman itu.

Pada saat pembacaan nota pembelaan terdakwa menangis. "Jiwa saya bergejolak mendengar kalimat ancaman itu Yang Mulia Hakim. Sebagian dari diri saya marah mendengar kata-kata itu, sebagian khawatir, khawatir ayah saya tahu dan jadi sakit karena saya. Karenanya saya berusaha menjauhkan diri dari masalah," ucap terdakwa.

Lalu Aditya melanjutkan nota pembelaannya terkait kejadian saat Ken meminta alamat rumah Aditya. "Dalam chat DM Instagram, Ken Admiral menanyakan di mana rumah saya dan sengaja saya jawab salah supaya dia tidak tahu. Yang Mulia Hakim mungkin sudah membaca jawaban saya itu. Saya katakan rumah saya di Johor, padahal bukan di sana rumah saya," bebernya.

Sebelumnya Jaksa Penuntut Umum (JPU) Rahmi, 1 tahun 6 bulan (18 bulan) penjara karena menilai perbuatan AH terbukti melanggar Pasal 351 ayat 1 KUHPidana tentang penganiayaan dan Pasal 406 ayat 1 tentang perusakan barang milik orang lain yang mengakibatkan korban Ken Admiral luka dan hancurnya spion mobil. Menurut JPU, hal yang meringankan, terdakwa bersikap sopan, belum pernah dihukum, mengaku dan menyesalinya, tegas jaksa. (BR1/r)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com