Eks Panglima GAM Izil Azhar Resmi Ditahan KPK


151 view
Eks Panglima GAM Izil Azhar Resmi Ditahan KPK
Foto : Yogi Ernes/detikcom
Mantan Panglima GAM Izil Azhar resmi ditahan KPK sebagai tersangka korupsi. 

Jakarta (SIB)

Salah satu buron KPK, Izil Azhar, telah ditangkap di Banda Aceh. Mantan Panglima GAM ini resmi ditahan KPK sebagai tersangka korupsi.

Pantauan, Rabu (25/1), Izil Azhar awalnya tiba di gedung KPK sekitar pukul 19.43 WIB. Dia tampak telah mengenakan seragam tahanan KPK dengan tangan diborgol.

Izil Azhar lalu masuk ke ruang pemeriksaan untuk diperiksa sebagai tersangka. Hampir satu jam diperiksa, Izil lalu keluar ruang pemeriksaan sekitar pukul 20.54 WIB.

Eks Panglima GAM itu lalu keluar didampingi penyidik. Baju tahanan KPK dan borgol di tangan masih melekat di tubuh Izil Azhar.

Izil diduga ikut menerima aliran gratifikasi senilai Rp 32 miliar bersama mantan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf yang sebelumnya telah menjalani vonis.

Kasus ini bermula ketika mantan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf ditetapkan sebagai tersangka penerima gratifikasi. Irwandi diduga menerima gratifikasi Rp 32 miliar terkait proyek dermaga Sabang.

Izil merupakan salah satu orang kepercayaan Irwandi Yusuf. Izil dipanggil KPK untuk memberikan kesaksian di kasus gratifikasi proyek dermaga Sabang.

Namun Izil, yang berstatus saksi, berulang kali mangkir dari panggilan KPK. Kemudian pada 26 Desember 2018, KPK resmi memasukkan Izil ke daftar pencarian orang.

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com