HPMPI Perjuangkan Pertashop Bisa Jual BBM Subsidi


248 view
HPMPI Perjuangkan Pertashop Bisa Jual BBM Subsidi
(Foto : Dok / Agus)
FOTO BERSAMA : Pengurus Himpunan Pertashop Merah Putih Indonesia (HPMPI) Sumatera Utara, Agus Salim Chaniago foto bersama Direktur Pemasaran Patra Niaga Pertamina, Mars Ega Legowo Putra di acara Munas HPMPI I di Jakarta beberapa hari lalu.
Aekkanopan (SIB)
Himpunan Pertashop Merah Putih Indonesia (HPMPI) akan memperjuangkan Pertashop bisa menjual bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, seperti pertalite.
“Saat ini, Pertashop baru bisa menjual pertamax,” kata Pengurus DPD HPMPI Sumatera Utara, Agus Salim Chaniago, Jumat (22/9).
Organisasi yang baru beberapa hari lalu melaksanakan musyawarah nasional (Munas) I di Jakarta yang menetapkan Steven menjadi Ketua Umum akan memperjuangkan Pertashop bisa menjual bahan bakar bersubsidi.
Menurutnya, Pertashop umumnya berada di desa-desa terpencil yang jauh dari Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dan karenanya, kata Agus Salim, sudah seharusnya Pertashop bisa menyalurkan bahan bakar penugasan, seperti pertalite agar bisa dinikmati masyarakat pedesaan yang notabene ekonominya kurang mampu.
Dijelaskan, apa yang dilakukan pihaknya, agar Pertashop bisa menjual bahan bakar subsidi, maka dalam waktu dekat, akan mengkoordinir para pengusaha Pertashop yang ada di Sumatera Utara bergabung untuk bisa bersatu dan memecahkan pemersalahan selama ini yang dialami pengusaha Pertashop.
Usai Munas yang dihadiri Direktur Pemasaran Patra Niaga Pertamina, Mars Ega Legowo Putra, Staf Ahli Kantor Staf Kepresidenan, Hageng Suryo Nugroho, Ketua Umum HPMPI, Steven menyebutkan, salah satu fokus utama dilakukan Munas, untuk memperjuangkan kesetaraan harga bahan bakar dan juga bisa menjual bahan bakar subsidi.
Steven juga menyebutkan, perjuangan itu akan dikawal terus, karena hal itu bukan hanya tentang keberlangsungan bisnis saja, tapi lebih dari itu, hal tersebut juga tentang penyelamatan ekonomi bangsa, karena Pertashop umumnya berdiri di daerah terpencil dan selayaknya masyarakat kecil yang harus menikmati bahan bakar subsidi. (SS16/a)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com