Samosir (SIB)
Sepanjang 5 kilo meter jalan di Kabupaten Samosir tepatnya di Desa Pardomuan Nauli Dusun Tiga Batu Jagar Kecamatan Palipi, selama 20 tahun tidak pernah diaspal.
Hal tersebut disampaikan salah satu warga Dusun Tiga Batu Jagar, Tua Situmorang kepada SIB, Sabtu (11/3). "Tahun lalu ada proyek penataan tempat wisata Air Terjun Pangaribuan. Semua itu akan sia-sia kalau keadaan jalan yang begitu darurat. Wisatawan yang datang akan sangat kecewa sehingga setengah perjalanan para wisatawan pulang tidak melanjutkan perjalanannya disebabkan kondisi jalan yang rusak," katanya.
Situmorang juga menjelaskan, masyarakat sangat mengharapkan jalan itu segera diperbaiki, agar tempat wisata Air Terjun Pangaribuan tersebut bisa dikunjungi wisatawan.
Masyarakat juga sangat sulit mengangkut hasil tani. Saat ini masyarakat sekarang banyak yang menanam jagung. Akibat kondisi jalan rusak, maka muatan yang bisa diangkut mobil sangat minim.
Wartawan SIB juga menghubungi Kepala Desa Pardomuannauli, Parik Sinaga melalui WhatsApp. Dia mengakui memang sudah sekitar 20 tahun jalan di Dusun Tiga Batu Jagar tidak pernah diperbaiki Pemkab Samosir, padahal jalan tersebut merupakan jalan kabupaten.
“Setahu saya terakhir jalan tersebut diperbaiki dengan pengerasan tahun 2000 silam, sebelum Samosir dimekarkan jadi kabupaten. Hingga saat ini belum ada ditindaklanjuti Pemkab Samosir,” katanya.