Jalan di Tigabinanga 15 Tahun Rusak Parah, Warga Merasa Dianaktirikan Pemkab Karo


176 view
Jalan di Tigabinanga 15 Tahun Rusak Parah, Warga Merasa Dianaktirikan Pemkab Karo
Foto SIB/ Mitcha Sebayang
RUSAK PARAH : Jalan Lingkar Rumah Rakyat, Kelurahan Tigabinanga, Kecamatan Tigabinanga, Kabupaten Karo, rusak parah bagaikan kubangan kerbau. Foto dipetik, Minggu (3/9).

Karo (SIB)

Jalan Lingkar Rumah Rakyat di Kelurahan Tigabinanga, Kecamatan Tigabinanga, Kabupaten Karo mengalami rusak parah. Warga setempat merasa dianaktirikan, karena kondisi jalan tersebut bagaikan kubangan kerbau di saat musim penghujan.

Captu Sebayang (81) dan Bavho Sebayang (32) warga setempat, Minggu (3/9) kepada SIB mengatakan, kerusakan jalan itu sudah puluhan tahun. Sepanjang badan jalan sudah banyak terdapat lubang. Bahkan pada saat musim hujan, badan jalan sudah mirip kubangan kerbau.

Selain itu, kerusakan badan jalan juga menyulitkan warga beraktivitas serta mengancam keselamatan pengendara khususnya yang menaiki sepeda motor.

"Musim hujan seperti saat ini, hampir semua badan jalan tergenang air mirip kubangan, sehingga berpotensi menimbulkan kecelakaan pengendara," ucap Sebayang.

Dia memerkirakan sudah 15 tahun, Jalan Lingkar Rumah Rakyat itu rusak parah dan terkesan dibiarkan oleh Pemkab Karo.

"Kami tidak tahu apa penyebabnya dan terkesan kami dianaktirikan. Mewakili masyarakat Jalan Linggkar Rumah Rakyat ini, kami sangat mengharapkan instansi terkait supaya meninjau dan memperbaiki jalan rusak ini secepatnya," pungkasnya. (B4/a)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com