Kapolres Sergai Cek Pos Pam dan Pos Yan Nataru


179 view
Kapolres Sergai Cek Pos Pam dan Pos Yan Nataru
Foto Dok/Soe Humas Polres Sergai
ARAHAN : Kapolres Sergai, AKBP Ali Machfud didampingi Wakapolres Kompol Sofyan dan Kabag Ops Kompol LS Siregar memberikan arahan kepada personel saat melakukan pengecekan di Pos Yan Seibamban, Kamis (29/12/2022). 

Sergai (harianSIB.com)

Kapolres Serdangbedagai (Sergai), AKBP Ali Machfud mencek Pos Pengamanan (Pos Pam) dan Pos Pelayanan (Pos Yan) Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Kamis (29/12/2022).

Didampingi Wakapolres Kompol Sofyan, Kabag Ops Kompol LS Siregar, Kasat Lantas Iptu Andita Sitepu dan Kasi Humas Iptu Djunaidi Arman, Kapolres mengawali pengecekan di Pos Pam Seirampah, kemudian ke Pos Yan Seibamban, Pos Yan Rest Area B, Pos Yan Rest Area A, dan diakhiri ke Pos Pam Dolokmasihul.

Dalam setiap kunjungannya, Kapolres dan rombongan disambut perwira pengendali (Padal) dan personel piket yang bertugas, serta penanggung jawab Pos Pam, yakni Kapolsek di wilayah Pos Pam dan Pos Yan berada.

Kepada personel masing-masing Pos Pam dan Pos Yan yang dikunjungi, AKBP Ali Machfud berpesan agar melaksanakan tugas dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab.

"Sehingga masyarakat merasa aman, tenang, dan nyaman dengan kehadiran Polri dalam perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023," pesannya. (*)

Penulis
: Rimpun H Sihombing
Editor
: Robert/Eva
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com