Kapolres Sergai Sebut Siapapun yang Bersalah Pasti Ditindak Tegas


259 view
Kapolres Sergai Sebut Siapapun yang Bersalah Pasti Ditindak Tegas
Foto: Dok/Sie Humas Polres Sergai
MOTIVASI : Kapolres Sergai, AKBP Ali Machfud didampingi Kasat Binmas Iptu R Panjaitan, Kapolsek Perbaungan AKP M pandiangan, dan Kepala SMK YP Satria Perbaungan Sahir saat memberikan motivasi kepada para pelajar di sekolah tersebut, Kamis (1/12/2022).

Sergai (harianSIB.com)

Kapolres Sergai, AKBP Ali Machfud mengatakan, siapapun yang bersalah pasti ditindak tegas sesuai dengan kesalahannya. Namun prosesnya berbeda jika pelakunya adalah pelajar, orangtua/wali tetap bertanggungjawab.

"Kenapa pelajar tidak mau menuruti aturan?, itu karena karakter/mentalnya masih belum mau berubah. Jadi kami datang ingin memberikan pencerahan, agar adek-adek dapat merubah diri dan memperbaiki karakter/mental," kata Ali Machfud di hadapan para pelajar SMA/SMK saat melakukan kunjungan ke Yayasan Pendidikan (YP) Satria Darma Perbaungan, Kamis (1/12/2022).

Lanjut Ali Machfud, fenomena saat ini yaitu tawuran antar pelajar dan munculnya genk-genk motor. Dia mengingatkan para pelajar agar tidak bergabung dengan genk motor, serta tidak terlibat aksi tawuran.

"Karena jika bergabung dengan genk motor, akan memunculkan etno nasionalisme (budaya kelompok), serta hidupmu saat ini akan menjadi rencana hidup orang lain, yaitu meletakkan hidup atau nasibmu untuk mendukung cita-cita orang lain," tegas Ali Machfud.

Orang nomor satu di Polres Sergai ini berpesan agar para pelajar mengembangkan hebitus yang baik dalam kehidupan sehari-hari, supaya generasi kedepannya lebih baik dari saat ini.

"Kita tidak tahu kita akan jadi apa, tetapi kita harus mempersiapkan diri kita untuk jadi apa saja. Caranya dengan belajar, jauhi pergaulan bebas, jauhi narkoba, tertib berlalulintas, serta membangun budaya literasi," pesan Ali Machfud.

Sementara itu, Kepala SMK YP Satria Dharma Perbaungan, Sahir mengucapkan terimakasih atas kunjungan Kapolres ke sekolah tersebut sekaligus memberikan pencerahan dan motivasi kepada para pelajar.

"Harapan kami, giat ini bisa menjadi jadwal rutin, dan kami siap menerima kembali kunjungan bapak Kapolres," katanya.

Turut hadir, Kasat Binmas Polres Sergai Iptu R Panjaitan, Kapolsek Perbaungan AKP M Pandiangan dan Kepala SMP YP Satria Darma, Abdul Kholik Lubis beserta para guru. (*)

Penulis
: Rimpun H Sihombing
Editor
: Robert/Eva
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com