Kejari Simalungun akan Tindaklanjuti Dugaan Penyimpangan Dana Desa di Nagori Pardomuanbandar


415 view
Kejari Simalungun akan Tindaklanjuti Dugaan Penyimpangan Dana Desa di Nagori Pardomuanbandar
Internet
warga Pardomuan bandar mendatangi  Kejari simalungun

Simalungun (SIB)

Dugaan penyimpangan penyaluran BLT Dana Desa tahun 2020 di Nagori Pardomuan Bandar Kecamatan Silau Kahean, dilaporkan warga ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Simalungun, Senin (5/4).


"Kita akan segera telusur dan menindaklanjuti laporan tersebut, dengan langkah awal yakni melakukan penelaahan terkait laporan warga tentang dugaan penyimpangan penyaluran Dana Desa (DD) di nagori dimaksud," ucap Kajari Simalungun melalui Kasi Intelijen Ratno Timur H Pasaribu SH MH kepada wartawan siang itu.


Terkait dugaan penyimpangan tersebut, Pangulu JP sudah pernah dilaporkan warganya ke Kejari Simalungun 25 Maret 2021. Kemudian untuk kedua kalinya laporan yang sama kembali disampaikan Senin 5 April 2021.


Warga dalam laporannya menyebutkan, penyaluran BLT( bantuan langsung tunai) Dana Desa tahun 2020 hingga laporan ini disampaikan ke jaksa, hanya 4 kali disalurkan yakni April, Mei dan Juni Rp 600 ribu. Kemudian Desember 2020 Rp 900 ribu.


Alasan pangulu kepada warga, Dana Desa digunakan untuk fisik yakni pembangunan jalan Dusun Bandar Silou. Padahal setahu warga jalan tersebut sudah dibangun pada tahun 2018 lalu. Bahkan sampai sekarang jalan itu belum dapat dimanfaatkan warga untuk mengangkut hasil pertanian warga.


Pengelolaan Dana Desa juga tidak transparan khususnya dalam penyelenggaraan pembangunan desa yang bersumber dari Dana Desa.Hal itu menurut warga, pangulu dengan sengaja tidak memasang papan transparansi di depan kantor pangulu tersebut.


Baik perangkat desa maupun Maujana Nagori tidak transparan dalam mengadakan Musrenbang (Musyawarah Rencana Pembangunan) Desa.


Kualitas pembangunan di Nagori Pardomuan Bandar sangatlah rendah dan sudah banyak yang rusak akibat kualitasnya sangat rendah.


Terhadap laporan warga tersebut, tim intelijen Kejari Simalungun akan segera turun ke lokasi guna menindak- lanjutinya sampai tuntas, sebut Pasaribu. (D2/c)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Hariansib.com edisi cetak
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com