Ketua DPRD Simalungun Harapkan Pilpanag di Kabupaten Simalungun Lancar dan Kondusif


140 view
Ketua DPRD Simalungun Harapkan Pilpanag di Kabupaten Simalungun Lancar dan Kondusif
Foto: SIB/Meily Saragih
FOTO BERSAMA: Ketua DPRD Kabupaten Simalungun Timbul Jaya Sibarani berfoto bersama dengan Mula P Sitinjak selaku Branch Manager PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Cabang Pematangsiantar Sutomo, seusai Pekan  Panutan Penyampaian SPT Tahunan baru-baru ini di Jalan Dahlia Pematangsiantar. 

Pematangsiantar (SIB)

Ketua DPRD Kabupaten Simalungun Timbul Jaya Sibarani, mengharapkan pelaksanaan Pemilihan Pangulu Nagori (Pilpanag) di Kabupaten Simalungun yang akan dilaksanakan pada bulan Maret 2023 ini, bisa berjalan dengan aman, lancar dan kondusif.

Hal itu dikatakannya kepada SIB, di sela-sela acara Pekan Panutan Penyampaian SPT Tahunan dan Pencanangan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (ZI-WBK) Kanwil Direktorat Jenderal Pajak ( DJP) Sumut II dan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pematangsiantar, baru-baru ini di Jalan Dahlia Pematangsiantar, dimana apa yang menjadi harapan masyarakat bisa tercapai dalam rangka peningkatan pelayanan di nagori-nagori.

Selain itu, diharapkannya, melalui kegiatan Pekan Panutan penyampaian SPT Tahunan ini, pendataan wajib pajak bisa semakin berkembang, serta ketaatan dalam melapor dan membayar pajak.

Mengingat pajak sangat penting, sebagai salah satu pendapatan negara, juga dipergunakan untuk melakukan dalam mendukung program-program pembangunan.

"Saya mengapresiasi pelaksanan kegiatan Pekan Panutan Penyampaian SPT Tahunan, Pencanangan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi," ujarnya. (D3/a)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com