Ketua Umum MIM Lantik Reki Nelson Barus SH Menjadi Ketua DPW Sumatera Utara


928 view
Ketua Umum MIM Lantik Reki Nelson Barus SH Menjadi Ketua DPW Sumatera Utara
Foto: SIB/Dok Humas MIM
PATAKA: Ketua Umum DPP MIM Dona Y Yurike Sidabutar SS MSi menyerahkan pataka kepada Ketua DPW Sumatera Utara Reki Nelson Barus SH saat pelantikan akhir pekan kemarin di Hotel Ibis Styles Jalan Pattimura Medan.

Medan (SIB)

Ketua Umum DPP Masyarakat Indonesia Maju (MIM) Dona Yurike Sidabutar SS MSi melantik Reki Nelson Barus SH menjadi Ketua DPW Sumatera Utara akhir pekan kemarin di Hotel Ibis Styles Jalan Pattimura Medan.


Dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (14/6) di Medan, Ketua DPW Sumatera Utara Reki Nelson Barus mengatakan, keberadaan DPW MIM untuk membantu masyarakat agar keluhannya sampai kepada pemerintah.


Disebutkannya, ‘tangan’ pemerintah tak cukup panjang untuk menjangkau sampai ke masyarakat terbawah. Untuk itu, dibutuhkan peran organisasi kemasyarakatan (Ormas) seperti MIM agar program-program pemerintah mendarat mulus hingga ke grass root.


Pada pelantikan yang dihadiri perwakilan Gubernur Ali Gani Manurung, Bupati Deliserdang diwakili Jentralim Purba SH MH dan Wali Kota Binjai diwakili Drs Afwan Apt MM, Reki N Barus mengajak seluruh pengurus dan kader agar bisa menjadi jembatan antara pemerintah dengan masyarakat. Para pengurus haruslah menjadi manusia yang berintegritas dan memiliki kemauan untuk membantu menyelesaikan persoalan masyarakat.


Para pengurus DPW yang dilantik, di antaranya Ketua Reki N Barus SH, Sekretaris Pinondang Situmorang SS SPd MM dan Bendahara Chairul Tamsil Silalahi SPt serta dilengkapi dengan bidang-bidang.


Disebutkannya, saat ini pihaknya bersama para kader dan warga sedang berupaya meningkatkan perekonomian masyarakat. Program yang ditetapkan adalah melakukan budidaya tanaman Porang yang menjadi salah satu komoditas ekspor di Desa Lau Mantin Kecamatan STM Hilir Deliserdang, seluas 1 Ha.


Ditambahkannya, para pengurus yang dilantik langsung terjun ke masyarakat dengan program-program yang disesuaikan. “Kami akan langsung berbuat. Setelah itu, baru kami laporkan ke pemerintah, sehingga apa yang sudah kami lakukan dapat diduplikasi oleh pemerintah,” ujarnya.


Selain itu, seluruh pengurus wajib menandatangani pakta integritas terkait loyalitas dan kejujuran dalam pengabdian kepada masyarakat. (A12/a)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com