Korem 023/KS Gelar Sosialisasi P4GN Kepada Prajurit dan PNS TNI


554 view
Korem 023/KS Gelar Sosialisasi P4GN Kepada Prajurit dan PNS TNI
Foto: Dok/Kapen Korem 023/KS
SOSIALISASI : Para prajurit dan PNS TNI mengikuti sosialisasi pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba yang digelar Korem 023/KS di aula Makorem 023/KS, Kamis (27/5).

Sibolga (SIB)

Korem 023/KS menggelar kegiatan sosialisasi pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba (P4GN) kepada para prajurit dan PNS TNI di aula Makorem 023/KS di Jalan Datuk Hitam Sibolga, Kamis (27/5).


Sosialisasi tersebut menghadirkan nara sumber Kasiintel Korem 023/KS yang menjelaskan materi tentang macam-macam jenis Narkoba, bahaya dan dampak bagi penggunanya, serta cara antisipasi peredaran dan penyalahgunaan Narkoba.


Menurut Kasiintel Korem 023/KS, saat ini ancaman Narkoba sudah masuk ke hampir seluruh lapisan masyarakat, baik orang dewasa atau anak-anak.


"Tugas kita, mari sama-sama lawan dan menjauhkan diri serta keluarga dari bahaya Narkoba," katanya.


Sebelumnya, Danrem 023/KS Kolonel Inf Febriel Sikumbang dalam sambutan tertulisnya dibacakan Kasilog Korem 023/KS mengatakan sosialisasi bertujuan untuk membangun kesepakatan dan peran serta satuan jajaran Korem 023/KS untuk peduli terhadap bahaya Narkoba.


"Pemerintah Indonesia telah bertekad bulat bahwa penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba merupakan bahaya yang harus diperangi bersama dan segera ditangani sedini mungkin dengan melibatkan seluruh potensi yang ada baik di instansi pemerintah, masyarakat dan pihak-pihak terkait lainya," katanya.


Menurutnya, pengguna Narkoba tidak hanya di kota-kota tapi sudah merambah ke desa-desa mulai dari kalangan ekonomi papan atas sampai golongan ekonomi lemah.


"Sudah sangat meresahkan masyarakat dan membahayakan perkembangan generasi muda sehingga memerlukan penanganan yang terpadu dan serius," katanya seraya berharap peserta dapat menambah wawasan sehingga mampu menjaga dan melindungi diri dan keluarga agar tidak terpengaruh ataupun terlibat penyalahgunaan Narkoba. (F2/f)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com