Menjamin Kualitas Kesehatan Daging di Pasar, Kota Perdagangan Butuh RPH


492 view
Menjamin Kualitas Kesehatan Daging di Pasar, Kota Perdagangan Butuh RPH
(Foto: SIB/Agus Salim Siregar)
Rumah Potong Hewan (RPH) di Kampung Simponi Lingkungan V, Kelurahan Perdagangan I, Kecamatan Bandar. 

Simalungun (SIB)

Untuk menjamin kualitas kesehatan daging yang halal dijual di pasar-pasar Kota Perdagangan, maka dibutuhkan Rumah Potong Hewan (RPH) dalam pengawasan kualitas kesehatan dan jaminan halal daging.



Ruslan pengamat sosial Kecamatan Bandar, Jumat (10/6) mengatakan, saat ini RPH di Perdagangan tidak ada lagi, penjual daging saat ini memotong daging tanpa ada pengawasan, ucapnya.



Dengan semakin meningkatnya pertambahan penduduk, pastinya meningkat pula permintaan daging di Kota Perdagangan.



Seharusnya dalam hal pemotongan hewan diperlukan pengawasan guna menjamin kualitas kesehatan dan halalnya daging, salah satunya dengan adanya fasilitasi RPH yang diawasi oleh pemerintah.



Disebutkannya, RPH ada di Kota Perdagangan yakni di Simponi lingkungan V Kelurahan Perdagangan I, Kecamatan Bandar, namun RPH tersebut tidak dipergunakan lagi. Sesuai pantauan kondisi bangunan RPH sudah rusak parah.



Herman warga Lingkungan V Kelurahan Perdagangan I, Jumat (10/6) mengatakan, RPH yang ada di Simponi sudah lebih 20 tahun tidak difungsikan lagi.



Dan saat ini kondisi bangunan sudah rusak berat, seng sudah hilang, kayu-kayunya sudah lapuk. Diakuinya, dahulu tempat pemotongan hewan ada di lingkungannya.

Penulis
: Redaksi
Sumber
: KORAN SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com