Pemkab Labuhanbatu Usulkan 10 Ranperda Baru untuk Peningkatan PAD


138 view
Pemkab Labuhanbatu Usulkan 10 Ranperda Baru untuk Peningkatan PAD
Fajar/Sumut Pos.
Wakil Bupati Labuhanbatu Ellya Rosa Siregar saat menghadiri Rapat Penetapan Program Pembentukan Peraturan Daerah Kabupaten Labuhanbatu.
Rantauprapat (SIB)
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu mengusulkan 10 rancangan peraturan daerah (Ranperda) ke DPRD untuk disahkan bersama.
Sepuluh Ranperda baru itu disampaikan Wakil Bupati, Hj Ellya Rosa Siregar dalam rapat paripurna DPRD, Selasa (24/1), di Gedung Dewan Jalan Sisingamangaraja Rantauprapat.
Wabup berharap program pembentukan peraturan daerah dapat ditetapkan dalam rapat paripurna DPRD dan dapat menjadi peraturan daerah yang memberikan kontribusi terhadap pendapatan asli daerah (PAD) yang sebesar-besarnya.
“Tentu tujuannya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Labuhanbatu yang kita cintai,” sebutnya.
Sepuluh Ranperda yang disampaikan untuk dibahas dan ditetapkan, adalah Ranperda tentang Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan, Ranperda tentang Bangunan Gedung, Ranperda tentang Perubahan Kedua atas Perda Kabupaten Labuhanbatu No.2 Tahun 2016 tentang Pembentukan Perangkat Daerah Kabupaten Labuhanbatu, Ranperda tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah.
Kemudian, Ranperda tentang Pencegahan dan Peningkatan Kualitas Terhadap Perumahan dan Permukiman Kumuh di Kabupaten Labuhanbatu, Ranperda tentang Penyerahan Prasarana, Sarana dan Utilitas Perumahan dan Pemukiman oleh Pengembang di Kabupaten Labuhanbatu, Ranperda tentang Larangan Truk Masuk Kota, Ranperda tentang Cagar Budaya dan Pemajuan Kebudayaan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu, Ranperda tentang Program Jaminan Sosial, Ranperda tentang Perubahan atas Perda Kabupaten Labuhanbatu No.5 Tahun 2017 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Perangkat Desa.
Setelah menerima 10 Ranperda dari Wabup, Ketua DPRD Labuhanbatu Meika Riyanti Siregar berharap Perda tersebut dapat menjadi pedoman pembahasan Perda tahun 2023.
Rapat paripurna tersebut dihadiri Sekda M Yusuf Siagian, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Asisten Ekonomi Pembangunan, para kepala dinas dan kepala badan serta para kepala bagian di Setdakab Labuhanbatu. (E5/a)
Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com