Polres Simalungun dan Karo Gelar Apel Kesiapan Penanggulangan Karhutla


331 view
Polres Simalungun dan Karo Gelar Apel Kesiapan Penanggulangan Karhutla
Foto : Dok/Humas Polres Simalungun
APEL : Polres Simalungun menggelar apel kesiapan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Jumat (12/8) di Mako Polres Simalungun. 

Simalungun (SIB)

Polres Simalungun menggelar apel kesiapan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Jumat (12/8) di Mako Polres Simalungun. Peserta apel dari TNI-Polri, Satpol PP, Damkar, Dinas Perhubungan dan BPBD Kabupaten Simalungun.


Kapolres Simalungun, AKBP Ronald Fredy C Sipayung mengatakan, apel ini merupakan suatu tahapan penting untuk mengingatkan kita akan perlunya upaya untuk memelihara kelestarian hutan dan lahan yang ada di Simalungun.


"Karena itu, diharapkan kepada masyarakat supaya tidak membersihkan lahan dengan cara membakar, karena kondisi cuaca panas dan cukup kering serta tetap bekerjasama untuk menjaga hutan," ucap Kapolres.


Dia menyampaikan, mulai tanggal 1 sampai 9 Agustus 2022 terdapat 212 titik api yang tersebar di wilayah Provinsi Sumatera Utara. Namun, hal itu tidak termasuk dalam wilayah Kabupaten Simalungun. "Meski demikian, kita jangan anggap remeh," katanya.

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com