Polres Simalungun dan Karo Gelar Apel Kesiapan Penanggulangan Karhutla


332 view
Polres Simalungun dan Karo Gelar Apel Kesiapan Penanggulangan Karhutla
Foto : Dok/Humas Polres Simalungun
APEL : Polres Simalungun menggelar apel kesiapan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Jumat (12/8) di Mako Polres Simalungun. 

Simalungun (SIB)

Polres Simalungun menggelar apel kesiapan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Jumat (12/8) di Mako Polres Simalungun. Peserta apel dari TNI-Polri, Satpol PP, Damkar, Dinas Perhubungan dan BPBD Kabupaten Simalungun.


Kapolres Simalungun, AKBP Ronald Fredy C Sipayung mengatakan, apel ini merupakan suatu tahapan penting untuk mengingatkan kita akan perlunya upaya untuk memelihara kelestarian hutan dan lahan yang ada di Simalungun.


"Karena itu, diharapkan kepada masyarakat supaya tidak membersihkan lahan dengan cara membakar, karena kondisi cuaca panas dan cukup kering serta tetap bekerjasama untuk menjaga hutan," ucap Kapolres.


Dia menyampaikan, mulai tanggal 1 sampai 9 Agustus 2022 terdapat 212 titik api yang tersebar di wilayah Provinsi Sumatera Utara. Namun, hal itu tidak termasuk dalam wilayah Kabupaten Simalungun. "Meski demikian, kita jangan anggap remeh," katanya.


Untuk itu sambung Kapolres, diharapkan kepada semua pihak dapat bekerjasama dan berkolaborasi dengan meningkatkan komunikasi serta koordinasi dalam bersinergi untuk melaksanakan penanganan bencana karhutla di Simalungun.


"Tetap tingkatkan kesiapsiagaan dan prioritaskan upaya pencegahan karhutla melalui pemberian sosialisasi dan edukasi secara terus menerus kepada masyarakat dengan pemberdayaan Bhabinkamtibmas, Bhabinsa dan kepala desa serta para tokoh masyarakat," kata Kapolres.


Polres Karo


Kepolisian Resor (Polres) Karo bersama jajaran TNI dari Kodim 0205/TK serta Pemerintah Kabupaten Karo menggelar apel gelar pasukan untuk penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Jumat (12/8).


Apel penanggulangan bencana Karhutla dihadiri Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting, Dandim 0205/TK, Letkol Inf Benny Angga, Satpol PP, Damkar Kabupaten Karo dan pejabat utama Polres Tanah Karo.


Wakil Bupati menyebut bahwa beberapa hari yang lalu, kebakaran hutan sudah terjadi di wilayah Kabupaten Samosir.


"Untuk itu supaya kita bersama-sama ikut menjaga supaya tidak terjadi di Kabupaten Karo,” katanya.


Oleh karenanya, pemetaan wilayah hutan dan lahan yang masing-masing daerah memiliki potensi terbakar perlu dibuat.


"Sehingga perlu dilakukan tingkat kewaspadaan. Musim kemarau saat ini hampir satu bulan mendekati," katanya.


Ia menyebut, harus ada kewaspadaan dari semua unsur, hal ini untuk pencegahan serta menanggulangi karhutla. (D5/B1/d)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com