Polres Toba Razia Balapan Liar dan Knalpot Blong di Balige By Pass


267 view
Polres Toba Razia Balapan Liar dan Knalpot Blong di Balige By Pass
Foto: int
Ilustrasi.

Toba (SIB)


Polres Toba melalui Satlantas dan Unit Patroli Sabhara kembali gelar razia dan sweeping balapan liar dan knalpot blong serta menindak pengguna kendaraan bermotor yang tidak sesuai spesifikasi kendaraan pabrikan, Minggu (18/9) malam.

Dalam operasi ini, tim mendapatkan pengguna kendaraan bermotor yang tidak membawa kelengkapan kendaraan.

"Razia digelar di beberapa titik strategis yang biasa dilewati pengguna kendaraan pengguna knalpot blong dan balapan liar tepatnya di Jalan Bypass Tambunan dan Longat," terang Kapolres Toba melalui Kasi Humas Iptu Bungaran Samosir.

Patroli malam dalam rangka mencegah balapan liar dan penggunaan knalpot blong dilaksanakan oleh Satlantas Polres Toba bersama unit Sabhara yang dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Toba IPTU R T Gunawan Siahaan.

Bahwa aksi balapan liar dan pengendara sepedamotor yang menggunakan knalpot blong disamping melanggar peraturan/undang-undang lalu lintas juga mengganggu dan meresahkan masyarakat.

Hasil dari penindakan pelanggaran knalpot blong ada 7 kendaraan yang di amankan pada saat sweeping dan razia tersebut, pungkasnya. (G1/c)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com