Peringati HUT ke-6 Partai Perindo

Rudi Zulham Hasibuan Ajak PDI Perjuangan Pupuk Kedewasaan Berpolitik di SU


287 view
Rudi Zulham Hasibuan Ajak PDI Perjuangan Pupuk Kedewasaan Berpolitik di SU
Foto: SIB/Oki Lenore
HUT PARTAI PERINDO: Pengurus Partai Perindo SU di antaranya Ketua Rudi Zulham Hasibuan (tengah) didampingi pengurus lainnya saat merayakan HUT ke-6 Partai Perindo di halaman sekretariat Jl Cut Nyak Dhien Medan.

Medan (SIB)

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Sumatera Utara (SU) merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-6 di Sekretariat Jalan Cut Nyak Dhien Medan, Sabtu (12/6). Di kesempatan itu, Ketua Rudi Zulham Hasibuan menekankan agar kader ikut membangun SU dengan cara elegan dan bertanggung jawab. “Di mana pun berada di wilayah SU, bertanggung jawab ikut membangun,” tegasnya.


Ia pun mengajak semua partai politik untuk memupuk kedewasaan politik. Tak jauh dari lokasi syukuran HUT tersebut, Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menggelar rapat kerja. Pada partai dengan ketua umum Prof DR HC Hj Megawati Soekarnoputri, Ketua DPW Partai Perindo SU mengajak partai dimaksud memupuk persaudaraan hingga sama-sama berpolitik secara dewasa. “Partai Perindo khususnya di SU kan melihat sepak terjang PDI P sebagai leading partai, yang memberi teladan hingga sama-sama bersinerji dalam membangun,” tegasnya.


Hal tersebut dibuktikan Partai Perindo pada Pemilihan Gubernur SU yang tidak memberi dukungan pada Djarot Syaiful Hidayat tapi setelah pesta demokrasi selesai, hubungan antarpimpinan partai berjalan harmonis bahkan selalu sharing informasi untuk sama-sama membangun. “Itulah bagian dari berpolitik secara dewasa dan bertanggung jawab,” tambahnya sambil merinci komunikasi pihaknya sebagai pribadi dan pimpinan partai pada Ketua DPD PDI P tersebut berjalan baik.


Sama dengan partai lain, harapnya, muncul dan tercipta rasa saling bertanggung jawab dalam membangun daerah. “Muaranya Indonesia secara keseluruhan. Kondusivitas terjaga dan pimpinan sebagai pembina tidak perlu buang enerji untuk urusan mendinamisir partai,” tegasnya.


Syukuran HUT ke-6 Partai Perindo SU diisi dengan jamuan bersama anak yatim dari sejumlah panti asuhan di Medan. “Di banyak tempat di kabupaten kota, hal serupa dilakukan. Memerhatikan warga di panti pun sebagai tanggung jawab Partai Perindo. Apalagi di masa pandemi Covid-19 di mana kehidupan sosial ekonomi terdampak,” tambahnya didampingi Sekwil DPW Perindo Sumut J Donna Yulietta Siagian, Bendahara Januazie Chuwardi, Wakil Ketua Budianta Tarigan dan pengurus dari sejumlah daerah tingkat dua di SU.


Donna Yulietta Siagian menambahkan, menyambut perhelatan di 2024, Partai Perindo SU sudah melakukan konsolidasi. “Sudah selesai di 33 kabupaten kota. Partai Perindo pun sudah siap bila dilakukan verifikasi faktual yang sesuai agenda dimuai Februari 2022,” sebutnya.


Ia memastikan, pola kerja melayani masyarakat yang dilakukan pada 2019 hingga membawa partai memiliki perwakilan di legislatif, semakin ditingkatkan agar partai dimaksud beroleh perhatian dan kepercayaan lebih maksimal. (R10/d)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com