Sambut HBA, Kejari Batubara Gelar Bakti Sosial


313 view
Sambut HBA, Kejari Batubara Gelar Bakti Sosial
Foto: Dok/Kejari Batubara
Paket Sembako: Kajari Batubara Amru Siregar didampingi Kasi Intel Doni Harahap dan Kasi Pidum Dian Panjaitan memberikan paket sembako kepada masyarakat, Kamis (14/7).

Batubara (SIB)

Dalam rangka menyambut Hari Bhakti Adhyaksa ke 62 dengan tema, kepastian hukum, humanis menuju pemulihan ekonomi, Kejari Batubara menggelar bakti sosial (Baksos), Kamis (14/7).


Sebanyak empat puluh paket sembako dibagikan Kajari Amru Siregar didampingi Kasi Intel Doni Harahap dan Kasi Pidum Dian Panjaitan kepada masyarakat sekitar kantor.


Sebelumnya, Kejari Batubara melaksanakan seminar hukum restorative justice diaula kantor Bupati, Rabu (13/7). Acara yang dibuka Kajari Amru Siregar, turut dihadiri Kasi Intel Doni Harahap dan Kasi Pidum Dian Panjaitan serta para peserta seminar.


Kasi Intel Doni Harahap menyampaikan materi tentang latar belakang restorative justice, pengertian dan dasar hukum dan syarat-syarat restorative justice. Menurut dia, pihaknya telah melakukan dua kali restorative justice sejak 2021 hingga 2022.


Sementara Kasi Pidum Dian Panjaitan menyebutkan, restorative justice tidak hanya dalam pencurian sawit, tapi bisa juga dalam tindak pidana penganiayaan. Setelah menyampaikan materi seminar hukum Kasi Intel membuka sesi diskusi tanya jawab. (E7/d)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com