Tiga Kapolsek di Polresta Deliserdang Mutasi


269 view
Tiga Kapolsek di Polresta Deliserdang Mutasi
Foto: Dok Okezone.com
Ilustrasi.

Lubukpakam (SIB)

Tiga jabatan Kapolsek dijajaran Polresta Deliserdang yaitu Kapolsek Batangkuis, Talunkenas dan Namorambe, mendapat mutasi. Informasi mutasi itu diperoleh, Senin (13/3), sesuai Surat Telegram Kapolda Sumut tertanggal 11 Maret 2023, di Mapolresta Deliserdang.

Kapolsek Batangkuis Polresta Deliserdang, AKP Simon Pasaribu SH, akan menempati tugas baru sebagai Kasubbag Renmin Ditpamobvit Polda Sumut, selanjutnya posisinya akan dijabat AKP Syahrizal, yang saat ini menjabat sebagai Kanit 1 Sat Intelkam Polresta Deliserdang.

Kapolsek Talunkenas, AKP Hendra Nata Sastra Tambunan SE MM, akan mengikuti pendidikan Sespimma (Sekolah staf dan pimpinan pertama) dimutasi sebagai Pama Polresta Deliserdang, selanjutnya posisinya akan dijabat AKP Jurnal Manimbul Aritonang SPd, yang saat ini menjabat sebagai Paur Subbagrohjashor Bagwatpers Ro SDM Polda Sumut.

Kapolsek Namorambe, Kompol Antonius Ginting, dalam rangka pensiun dimutasi sebagai Pamen Polresta Deliserdang, selanjutnya posisinya akan dijabat Iptu Ringgas Lubis SH yang saat ini menjabat sebagai Kapolsek Siantar Barat Polres Pematangsiantar.

Selain itu, Wakasat Reskrim Polresta Deliserdang AKP Antonius Alexander Putra SH MH, juga dimutasi untuk melaksanakan tugas baru sebagai Kabag SDM Polres Padangsidempuan. (C1/a)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com