Wabup Humbahas Turut Membantu Mencari Korban Tertimbun Longsor di Desa Hauagong Pakkat


633 view
Wabup Humbahas Turut Membantu Mencari Korban Tertimbun Longsor di Desa Hauagong Pakkat
Foto Dok/Marton
CARI KORBAN : Wakil Bupati Humbahas Dr Oloan Paniaran Nababan turut membantu mencari korban tertimbun longsor di Dusun Tahuis Desa Hauagong Kecamatan Pakkat, Kabupaten Humbahas, Selasa (21/11/2023). 

Humbahas (harianSIB.com)

Wakil Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas) Dr Oloan Paniaran Nababan menyampaikan turut berdukacita dan berbelasungkawa atas bencana tanah longsor terjadi di Dusun Tahuis Desa Hauagong, Selasa (21/11/2023) sekira pukul 06.30 WIB.

Oloan mengatakan, setelah mendengar informasi bencana itu, dia langsung terjun ke lapangan untuk melihat dan memimpin penanganan longsor tersebut, serta memerintahkan dinas-dinas terkait untuk memberikan pertolongan dan menyiapkan kebutuhan-kebutuhan mendesak para korban longsor.

"Kita sedang berada di lokasi bencana. Atas nama pribadi, dan Wakil Bupati Humbang Hasundutan, kita menyampaikan turut berdukacita dan berbelasungkawa atas kejadian ini. Semoga duka dan kesedihan ini cepat berlalu," ucap Oloan saat dihubungi via selulernya, Selasa siang.

Dia menyampaikan, dari data sementara yang dihimpun, tiga unit rumah warga tertimbun longsor, yang mengakibatkan 1 orang meninggal dunia, 5 orang mengalami luka berat, 11 orang luka ringan, dan 1 orang masih hilang atau masih dalam pencarian.

"Para korban telah berhasil dievakuasi. Yang mengalami luka-luka berat langsung dirujuk ke RSUD Doloksanggul. Namun, saat ini kita masih melakukan pencarian satu orang lagi yang kemungkinan besar tertimbun longsor," ujarnya.

Ditambahkannya, saat ini sudah memasuki musim penghujan, sehingga dia meminta seluruh warga Humbahas untuk tetap waspada dan sebisa mungkin menghindari lokasi-lokasi yang rawan longsor.

"Semoga kejadian seperti ini tidak terjadi lagi. Kita juga menghimbau masyarakat untuk tetap waspada," harapnya. (**)

Penulis
: Koran SIB/Frans Simanjuntak
Editor
: Eva
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com