DPRD SU: Masalah Agraria Semakin "Menggurita" di Sumut


399 view
DPRD SU: Masalah Agraria Semakin "Menggurita" di Sumut
Foto : Ist/harianSIB.com
Zeira Salim Ritonga.

Medan (harianSIB.com)


Ketua Fraksi Nusantara (FN) DPRD Sumut Zeira Salim Ritonga mengingatkan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi harus bergerak cepat menuntaskan masalah agraria yang semakin hari semakin "menggurita" di Sumut, demi terealisasinya slogan "Sumut Bermartabat".


"Bagaimana mungkin tercapai "Sumut Bermartabat", jika berbagai persoalan di Sumut, terutama masalah agraria, judi, narkoba dan proyek APBD Sumut di kabupaten/kota terus bermasalah. Disini kita desak gubernur harus gerak cepat menuntaskannya," ujar Zeira Salim Ritonga kepada wartawan, Selasa (12/7/2022) ketika dihubungi melalui telepon saat menggelar kegiatan reses di Kabupaten Labura, Labusel dan Labuhanbatu.


Penegasan tersebut disampaikan Bendahara DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sumut menanggapi adanya panggilan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terhadap Gubernur Sumut ke Istana Kepresidenan Jakarta, guna mengikuti rapat terkait masalah agraria di Sumut.


"Jika presiden sudah memanggil ke Istana Kepresidenan untuk membahas masalah agraria di Sumut, berarti situasinya sudah sangat urgen dan perlu penanganan serius, sebab kasus tanah ini ibarat bom waktu yang suatu saat bisa meledak mengacaukan situasi yang kondusif," tegas Zeira.


Diakui anggota Komisi C ini, persoalan tanah di Sumut memang sangat kompleks dan hampir di sejumlah daerah terjadi, baik di Kabupaten Simalungun, Langkat, Deliserdang, Dairi, Humbahas, Toba, Samosir, Tapsel, kasus Puncak 2000 Siosar Kecamatan Tigapanah Karo dan kabupaten lainnya.

Editor
: Robert/Eva
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com