Kepala BPN Langkat Bersilaturahmi dengan Plt Bupati Syah Afandin


145 view
Kepala BPN Langkat Bersilaturahmi dengan Plt Bupati Syah Afandin
Foto: Dok/ BPN Langkat
SILATURAHMI: Kepala BPN Langkat Drs M Alwy bersilaturahmi dengan Plt Bupati Langkat Syah Afandin di Rumah Dinas Bupati Langkat Jalan Tengku Amir Hamzah, Kelurahan Kwala Bingai, Kecamatan, Stabat, Kabupaten Langkat, Senin (19/9). 

Langkat (SIB)

Kepala Kantor Pertanahan Nasional (BPN) Langkat Drs M Alwy menggelar silaturahmi dengan Plt Bupati Langkat Syah Afandin di Rumah Dinas Bupati Langkat Jalan Tengku Amir Hamzah, Kelurahan Kwalabingai, Kecamatan, Stabat, Kabupaten Langkat, Senin (19/9).

Dikatakan Alwy silaturahmi dilakukan untuk menjalin koordinasi dan sinergitas dengan Pemkab Langkat. Sebagai Kepala BPN Langkat yang baru, akunya, dirinya berharap Plt Bupati Langkat dapat memberikan dukungan dan arahan dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

"Selaku Kepala BPN Langkat yang baru, mohon dukungan dan arahan agar kerjasama serta sinergitas antara BPN dan Pemkab Langkat dapat terus terjaga, sehingga dapat terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," ujarnya.

Sembari berterimakasih atas dukungan Pemkab Langkat, Alwy mengaku dirinya berharap pemberdayaan serta pelayanan yang dilakukan pihaknya dapat dirasakan dan dimanfaatkan oleh masyarakat Kabupaten Langkat nantinya.

Menanggapi hal itu, Syah Afandin juga berharap koordinasi serta sinergitas antara Pemkab dan BPN Langkat dapat terus terjaga. Pria yang akrab dipanggil Ondim itu menegaskan, pihaknya siap membantu dan bekerjasama dengan BPN, khususnya terkait urusan pertanahan di Kabupaten Langkat.

"Semoga, setiap masalah yang ada dapat dikoordinasikan dengan baik bersama Pemkab dan masyarakat Kabupaten, sehingga diperoleh solusi terbaik. Saya selaku Plt Bupati Langkat siap membantu BPN dalam mengetaskan pertanahan di tengah masyarakat," tegasnya.

Diketahui, Alwy sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala BPN Kabupaten Taput, Kepala BPN Kabupaten Serdang Berdagai, dan menjabat Kepala BPN Kabupaten Tapanuli Tengah, sebelum akhirnya dipercaya menjabat sebagai Kepala BPN Kabupaten Langkat. (A12/c)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Koran SIB
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com