Senin, 24 Maret 2025

Bawa Sajam, Gunakan Narkoba dan Main Judi Online, 11 Pria Ditangkap Tim Macan Polres Belawan

Pally Simangunsong - Jumat, 07 Februari 2025 21:33 WIB
266 view
Bawa Sajam, Gunakan Narkoba dan Main Judi Online, 11 Pria Ditangkap Tim Macan Polres Belawan
(Foto dok/Polres Belawan)
Diamankan : Sebelas pria, diduga membawa sajam, menggunakan sabu dan pemain judi online, diamankan di Mapolres Pelabuhan Belawan, Jumat (7/2/2025), setelah ditangkap dari kawasan Belawan dan Medan Marelan.
Belawan(harianSIB.com)

Sebelas pria, diduga melakukan tindak pidana tertentu ditangkap petugas Polres Pelabuhan Belawan, yang tergabung dalan Tim Macan, pada Kamis malam (6/2/2025) dan Jumat (7/2/2025), dari berbagai lokasi di wilayah kerja Polres Pelabuhan Belawan.

Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan, AKP Pittor Gultom, mengatakan belasan pria tersebut diantaranya ditangkap, karena membawa senjata tajam (Sajam) di kawasan Simpang Kampung Kurnia, empat orang pelaku judi online, serta enam pengguna narkoba dari kawasan Jalan Young Panah Hijau, Medan Marelan.

Baca Juga:

"Kami menangkap sebelas pria diduga pelaku kejahatan dengan berbagai kasus, mulai dari kepemilikan senjata tajam, perjudian online, hingga penggunaan narkoba. Sedangkan barang bukti yang kami sita di antaranya satu pisau cutter, satu bong, satu pisau yang dibuat dari gunting, empat unit handphone, dua mancis, satu kertas catatan penjualan chip judi online, dan satu unit sepeda motor Honda Vario," ujar Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan.

Guna pengusutan lanjut, sebelas pria yang ditangkap tersebut diserahkan kepada pihak Satreskrim serta Satnarkoba.(**)

Baca Juga:
Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru