Rabu, 12 Februari 2025

Satpolairud Polres Sibolga Rutin Laksanakan Patroli dan Polmas Perairan Setiap Hari

Redaksi - Jumat, 26 Mei 2023 16:03 WIB
245 view
Satpolairud Polres Sibolga Rutin Laksanakan Patroli dan Polmas Perairan Setiap Hari
(Foto Dok / Humas Polres Sibolga)
PEMERIKSAAN BERKAS: Personel Satpolairud Polres Sibolga turut melakukan pemeriksaan berkas dan dokumen kapal saat melaksanakan kegiatan patroli setiap hari dalam rangka pengawasan keluar masuk kapal di wilayah perairan Sibolga, Selasa (23/5).&am
Sibolga (SIB)
Satpolairud Polres Sibolga rutin melaksanakan kegiatan patroli dan Polmas perairan setiap hari dalam rangka pengawasan dan pemeriksaan terhadap kapal-kapal yang keluar-masuk di wilayah perairan Sibolga.
Kapolres Sibolga AKBP Taryono Raharja melalui Kasat Polairud Iptu Kasdi dalam rilis mengatakan, kegiatan patroli dan Polmas bertujuan untuk mencegah tindak pidana perairan seperti masuknya Narkoba dan penyalahgunaan BBM Bersubsidi serta barang illegal.
Menurutnya, patroli perairan dan Polmas perairan dimulai Pukul 09.00 WIB sampai 17.00 WIB setiap hari menggunakan Kapal Polisi II-2003.
"Kegiatan patroli melakukan pemeriksanaan dokumen kapal dan Polmas melalui himbauan kepada masyarakat nelayan, agar selalu mematuhi prokes serta ikut serta menciptakan Kamtibmas di perairan yang kondusif," katanya.
Para nelayan juga diingatkan, agar waspada dan selalu menjaga keselamatan saat berlayar dan bekerja di laut. (F2/a)



Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru