Senin, 10 Februari 2025

Petugas Kebersihan Unjuk Rasa di DPRD Pematangsiantar Tuntut Upah Layak dan Kesejahteraan

Redaksi - Jumat, 08 Maret 2024 15:17 WIB
511 view
Petugas Kebersihan Unjuk Rasa di DPRD Pematangsiantar Tuntut Upah Layak dan Kesejahteraan
(Foto: harianSIB.com/Andomaraja Sitio)
UNJUK RASA: Petugas kebersihan Kota Pematangsiantar berunjuk rasa di DPRD Pematangsiantar, Jalan H Adam Malik, Jumat (8/3/2024).  
Pematangsiantar (harianSIB.com)
Petugas kebersihan berunjuk rasa di DPRD Pematangsiantar, Jumat (8/3/2024), menuntut upah layak dan kesejahteraan.
Dalam aksinya, pengunjuk rasa membentangkan spanduk bertuliskan, "Berikan kami upah yang layak sejahterakan petugas kebersihan. Save pahlawan Adipura."
Setibanya di gedung perwakilan rakyat Kota Pematangsiantar, mereka dikawal aparat kepolisian di pintu masuk gedung DPRD. Sayangnya tidak ada satu pun anggota dewan yang menemui mereka karena sedang mengikuti kegiatan di Kota Medan.
"Tidak ada satu pun anggota DPRD di sini bang. Makanya kita kontak langsung tadi Sekwan DPRD Pematangsiantar," ujar koordinator aksi Nasron Butarbutar, saat dimintai tanggapan di luar gedung DPRD, Jalan H Adam Malik, Jumat (8/3/2024).
Dari hasil komunikasinya melalui seluler tersebut, Sekretaris Dewan (Sekwan) Eka Hendra mengatakan akan menyampaikan kepada pimpinan DPRD soal tuntutan para petugas kebersihan tersebut.
"Tuntutan kita berkaitan upah karena tidak layak, serta kesejahteraan petugas kebersihan diperhatikan. Jadi kita tunggu sampai tuntutan diterima minggu depan, kalau tidak kita akan mogok kerja," ucapnya.
Nasron mengatakan sikap para petugas kebersihan nantinya tergantung kesepakatan atau negoisasi mereka dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH).
"Makanya kita langsung gerak dari sini menuju kantor DLH untuk memastikan langkah selanjutnya. Kalau tidak ada kesepakatan, kita akan mogok kerja," katanya. (*)


Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru