Kamis, 20 Maret 2025

LPJU Mati, Pintu Masuk Kota Tanjungbalai Gelap Gulita

Regen Silaban - Minggu, 05 Mei 2024 09:13 WIB
787 view
LPJU Mati, Pintu Masuk Kota Tanjungbalai Gelap Gulita
Foto: SIB/ Regen Silaban
GELAP: Lokasi di sekitar pintu masuk Kota Tanjungbalai, Jalan Sudirman Km 7, saat ini gelap dan mencekam akibat LPJU yang mati, Minggu (5/5/2024) sekitar Pukul 24.00 WIB.
Tanjungbalai (harianSIB.com)
Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) yang ada di pintu masuk Kota Tanjungbalai, persisnya di Jalan Sudirman Km 7, tidak berfungsi alias mati. Akibatnya, jika malam hari kondisinya sangat gelap gulita, sehingga terkesan mencekam jika dilintasi.

Pantauan harianSIB.com, Minggu (5/5/2024), sekitar pukul 00.20 WIB, suasana di sekitar pintu masuk Kota Tanjungbalai sangat gelap dan mencekam, apalagi saat tengah malam.

Padahal di lokasi itu terdapat beberapa tiang LPJU, namun tidak berfungsi.

Bahkan, lampu yang menghiasi gambar kerang berukuran besar, sebagai ikon Kota Tanjungbalai yang berada di depan gapura selamat datang Kota Tanjungbalai, saat ini juga tidak berfungsi.

Pengendara yang datang dari arah Kisaran menuju Tanjungbalai, persisnya di Km 7 perbatasan Asahan - Tanjungbalai, merasa khawatir jika melintasi jalan tersebut.

Apalagi di suasana malam Minggu seperti ini, kelompok anak muda sering nongkrong di sekitar lokasi meskipun dengan kondisi gelap.

"Kondisi gelap seperti ini sudah lama, tapi belum ada perbaikan dari pemerintah daerah untuk memperbaiki lampu jalan yang sudah rusak. Jadi agak takut juga jika melintas di tengah malam seperti ini," ucap Bapak Mindo, salah seorang pengendara yang melintasi jalan tersebut. (*)



Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru