Kamis, 13 Februari 2025

Pj Bupati Sugeng Riyanta Resmikan Gedung CT-Scan dan UTD RSUD Pandan

Caong Tobing - Selasa, 16 Juli 2024 19:54 WIB
283 view
Pj Bupati Sugeng Riyanta Resmikan Gedung CT-Scan dan UTD RSUD Pandan
Foto: SNN/Chaong Tobing
DONOR DARAH: Pj Bupati Tapteng, Sugeng Riyanta donor darah di sela-sela peresmian gedung CT-Scan dan UTD di RSUD Pandan, Selasa (16/7/2024).
Tapteng (harianSIB.com)
Pj Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Sugeng Riyanta, meresmikan gedung dan pemakaian CT-Scan, serta Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Pandan, Selasa (16/7/2024).

Sugeng Riyanta mengungkap keinginannya agar RSUD Pandan berkembang dan menjadi pusat rujukan untuk masyarakat Tapteng dan wilayah sekitarnya.

RSUD Pandan ini merupakan BLUD, salah satu keunggulannya adalah mempunyai keleluasaan manajemen untuk mengelola. Ketika pengelolaannya sehat dan bagus, maka ada beberapa hal yang kemudian diperoleh.

Baca Juga:

Pertama, pelayanan masyarakat di bidang kesehatan akan meningkat. Kedua, peningkatan ini simultan dengan hasil revenue atau pendapatan BLUD.

"Otomatis akan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). Selanjutnya, kesejahteraan pegawai akan ikut meningkat," kata Sugeng.

Baca Juga:

Direktur RSUD Pandan, dr Fadli Syahputra, melaporkan CT-scan di rumah sakit tersebut merupakan yang terbaik di Kabupaten Tapanuli Tengah.

"Pembacaan gambar sebanyak 64 slide, artinya untuk pendekatan diagnostik akan lebih terarah. Kita juga akan memastikan unit transfusi darah berjalan dengan baik," katanya. (**)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru