Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Minggu, 22 Juni 2025

Disdukcapil Humbahas Peroleh Piagam Penghargaan dari Bawaslu

Sahat M. Sihite - Selasa, 29 April 2025 21:30 WIB
750 view
Disdukcapil Humbahas Peroleh Piagam Penghargaan dari Bawaslu
(Foto Dok/Disdukcapil)
Ketua Bawaslu Humbahas, Henri W Pasaribu STh menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Kadis Dukcapil Humbahas, Jara Trisepto Lumbantoruan SPd MM, di Kantor Disdukcapil Humbahas, Komplek Perkantoran Tano Tubu, Kecamatan Doloksanggul, Selasa (29/4/2025).
Humbahas (harianSIB.com)

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Humbang Hasundutan (Disdukcapil Humbahas) terima kunjungan dari Bawaslu Humbahas, bertempat di Kantor Disdukcapil Humbahas, Komplek Perkantoran Tano Tubu, Kecamatan Doloksanggul, Selasa (29/4/2025).

Kunjungan kerja Ketua Bawaslu Humbahas, Henri W. Pasaribu STh bersama jajarannya diterima langsung Kadis Dukcapil Humbahas, Jara Trisepto Lumbantoruan SPd MM didampingi Sekretaris Rambe Manalu SH MM.

Baca Juga:

Ketua Bawaslu, Henri W Pasaribu STh menyampaikan terimakasih atas kerjasama dan koordinasi efektif dalam mendukung keakuratan daftar pemilih pada Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Humbahas.

"Kami mengharapkan terjalin komunikasi, melakukan koordinasi dan konsolidasi dengan instansi yang menangani data kependudukan, yang diharapkan terjalin kerjasama yang baik dan berkelanjutan untuk validasi data-data kependudukan yang akurat," harap Henri.

Baca Juga:

Sementara itu, dalam sambutannya Kadis Dukcapil Humbahas, Jara Trisepto Lumbantoruan SPd MM menyambut baik dan menyampaikan terimakasih atas kunjungan kerja Ketua Bawaslu dan jajarannya.

Jara menambahkan, prinsip kerjasama dimana pun pasti hasilnya lebih baik. "Alone we can di so little, together we can di so much" karena bersama kita pasti memiliki kolaborasi, konektivitas dan energi positif yang lebih besar untuk keberhasilan bersama. Kedepan kita akan melakukan kerjasama dan penandatanganan MoU antara Disdukcapil sebagai pemilik data dengan Bawaslu selaku costumer data kependudukan.

"Disdukcapil Humbahas terus berbenah memperbaiki data-data kependudukan melalui penyediaan layanan pengurusan dokumen Adminduk di kecamatan, kelurahan, desa dan melaksanakan jemput bola ke desa-desa dan rekam e-KTP bagi pemula di sekolah-sekolah SMA/SMK sederajat," jelas Jara.

Ia juga mengatakan bahwa pelayanan terus ditingkatkan untuk mendekatkan pelayanan ditengah-tengah masyarakat. Masyarakat tidak perlu lagi jauh-jauh mengurus dokumen kependudukan ke Kantor Disdukcapil yang berada di Kecamatan Doloksanggul, cukup mendatangi Kantor Camat terdekat yang sudah menerima layanan kependudukan.

Silahkan diajukan nota di maksud yang pada intinya memuat data yang diperlukan Bawaslu untuk kita tindaklanjuti segera melalui pelayanan CERIA (Cepat, Tepat, Ramah, Integrasi dan Amanah), lanjut Jara.

Usai kunjungan kerja tersebut, Ketua Bawaslu, Henri W Pasaribu STh menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Disdukcapil Humbahas atas kerjasama dan koordinasi efektif dalam mendukung keakuratan daftar pemilih pada Pilkada Serentak tahun 2024 di Kabupaten Humbahas.

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru