Senin, 17 Februari 2025

Penumpang Angkutan Laut antarPulau dari Pelabuhan Belawan April 2024 Naik 234,76 %

Nelly Hutabarat - Selasa, 04 Juni 2024 22:18 WIB
551 view
Penumpang Angkutan Laut antarPulau dari Pelabuhan Belawan April 2024 Naik 234,76 %
Foto: Dok. PT Pelindo I
Pelabuhan Belawan
Medan (SIB News Network|SNN)
Jumlah penumpang angkutan laut antarpulau (dalam negeri) yang berangkat dari Pelabuhan Belawan pada April 2024 tercatat 23.838 orang, naik 234,76 % di banding bulan sebelumnya sebanyak 7.121 orang.

Hal itu diungkapkan Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara Nurul Hasanudin kepada wartawan di kantornya, Selasa (4/6/2024).

Dikatakannya, jumlah penumpang angkutan laut yang datang pada April 2024 tercatat 22.564 orang, atau naik 174,03 % di banding bulan sebelumnya sebanyak 8.234 orang.

Baca Juga:

Dia juga mengatakan, selama April 2024 angkutan barang antarpulau untuk kegiatan muat barang sebesar 35.175 ton, atau naik 54,15 % dibanding Maret 2024 sebesar 22.819 ton.

Kegiatan bongkar barang pada April 2024 turun 4,50 %, dari 424.335 ton pada Maret 2024 menjadi 405.223 ton pada April 2024. (**)

Baca Juga:
Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru