Wiriya mengatakan penyaluran dana ZIS yang dilakukan Baznas Deliserdang merupakan wujud nyata kepedulian dan solidaritas sosial umat Islam. Terutama dalam membantu meringankan beban bagi yang kurang mampu.
Disebutkan Pj Bupati, saat ini Pemkab Deliserdang sedang fokus untuk mengentaskan kemiskinan dan penanggulangan stunting.
Baca Juga:
"Penyaluran bantuan Baznas yang dilakukan ini merupakan wujud komitmen bersama untuk mengatasi permasalah tersebut, karena permasalahan ini sangat berdampak signifikan terhadap kualitas hidup masyarakat, terutama anak-anak," ungkap Wiriya.
Dia berharap bantuan tersebut bisa meringankan beban masyarakat yang kurang mampu, khususnya dalam memenuhi kebutuhan gizi anak-anak dan meningkatkan taraf hidup keluarga. Selain itu, dapat mendorong semangat masyarakat untuk bangkit dari kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup.
Baca Juga:
Sebelumnya, Ketua Baznas Deliserdang, H Surya Putra menjelaskan total mustahik yang mendapat bantuan sebanyak 1.645 orang. Bantuan lain yang diberikan, berupa 44 unit kursi roda, lima unit alat tangkap ikan dan 66 paket makanan untuk mencegah stunting. Total bantuan yang telah dikeluarkan sebanyak Rp563.500.000.
"Penerima yang hadir hari ini sebanyak 300 orang dari tiga kecamatan yaitu Kecamatan Sunggal, Labuhan Deli dan Hamparan Perak dengan masing-masing mendapatkan Rp300 ribu. Lalu kita berikan enam unit kursi roda, sembilan paket makanan untuk mencegah stunting, dua unit alat tangkap ikan (gill net) dan kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. Kesemuanya itu kita berikan kepada orang yang berbeda dan membutuhkan," rincinya.(**)
Simalungun(harianSIB.com)Bupati Simalungun Anton Achmad Saragih berbuka puasa bersama masyarakat di Masjid Baiturrahman, Kecamatan Bandarmas
Bireuen(harianSIB.com)Pelaksanaan program TMMD ke123 Kodim 0111 Bireuen jajaran Korem 011 Lilawangsa patut diacungi jempol, karena upaya Te
Simalungun(harianSIB.com)Bupati dan Wakil Simalungun Anton Achmad Saragih dan Benny Gusman Sinaga menghadiri konsultasi publik di Aula Raja
Medan(harianSIB.com)Indonesian Maritime Pilots Association (Inampa) pada 11 Maret lalu merayakan ulang tahun yang ke22. Diusia yang masih t