Kamis, 20 Maret 2025

Tiga Puskesmas di Deliserdang Raih Penghargaan Nasional, Hasil Kerja Mantan Kadinkes Deliserdang dr Aci

Jekson Turnip - Selasa, 19 November 2024 11:19 WIB
381 view
Tiga Puskesmas di Deliserdang Raih Penghargaan Nasional, Hasil Kerja Mantan Kadinkes Deliserdang dr Aci
Foto: Dok/dr Juana
Kepala Puskesmas Tanjungmorawa dr Juana Lusianti (kiri) mengabadikan penghargaan usai jajarannya meraih juara 1 nasional dalam input imunisasi ASIK dari Kemenkes di Deliserdang, baru-baru ini.
Lubukpakam (harianSIB.com)
Kabupaten Deliserdang mencatatkan prestasi gemilang di tingkat nasional. Tiga Unit Pelayanan Teknis (UPT) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di wilayah ini berhasil meraih penghargaan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia untuk kategori penginputan capaian imunisasi tertinggi dalam Aplikasi Sehat Indonesiaku (ASIK) periode Juli hingga September 2024.

Ketiga puskesmas tersebut adalah: Puskesmas Tanjung Morawa (peringkat 1), Puskesmas Tanjung Rejo (peringkat 3) dan Puskesmas Patumbak (peringkat 5).

Capaian ini menempatkan Pemerintah Kabupaten Deliserdang dalam jajaran 10 besar nasional untuk kategori ini, mengukuhkan komitmen daerah dalam pelayanan kesehatan.

Baca Juga:

Kepala UPT Puskesmas Tanjung Morawa, dr. Juana Lusianti, mengungkapkan, penghargaan ini tidak lepas dari dedikasi para tenaga kesehatan.

"Alhamdulillah, Puskesmas Tanjung Morawa berhasil meraih peringkat pertama nasional dalam penginputan imunisasi melalui ASIK. Ini berkat kerja keras tim kami dan dukungan dari dr. Asri Ludin Tambunan saat menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Deliserdang. Beliau selalu mendorong kami untuk jemput bola dalam pelayanan masyarakat," ujarnya saat diwawancarai di Lubukpakam, Jumat (19/11/2024).

Baca Juga:

Menurut Lusianti, keberhasilan ini juga didukung kekompakan staf, mulai dari koordinator imunisasi, bidan desa, hingga para kader yang terlibat aktif dalam proses penginputan data.

Hal senada disampaikan Kepala UPT Puskesmas Tanjung Rejo, dr. Betty Purnama Panggabean. Ia menyatakan rasa bangga atas penghargaan yang diraih dan berterimakasih kepada seluruh staf puskesmasnya.

"Semua ini tidak terlepas dari semangat dan arahan dr. Asri Ludin Tambunan. Beliau selalu menekankan pentingnya pelayanan imunisasi yang maksimal dan tepat sasaran," ungkap dr. Betty.

Peran Mantan Kadinkes Jadi Inspirasi

Kepala UPT Puskesmas Patumbak, dr. Muhammad Hidayat, juga mengakui, peran mantan Kepala Dinas Kesehatan Deliserdang, dr. Asri Ludin Tambunan, memberikan dorongan besar dalam pencapaian ini.

"Semangat beliau selalu menjadi motivasi kami untuk terus meningkatkan pelayanan. Kami juga mengimbau masyarakat agar membawa anak-anaknya untuk mendapatkan imunisasi demi melindungi kesehatan mereka," tuturnya.

Diserahkan Menkes

Penghargaan bergengsi ini diserahkan langsung oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin, pada pembukaan Festival Inovasi Kesehatan atau Health Innovation Fest (HAI-Fest) dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 di Jakarta, 7 November 2024.

Dengan pencapaian ini, Deliserdang semakin mengukuhkan posisinya sebagai daerah yang berkomitmen penuh terhadap pelayanan kesehatan masyarakat. (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru