Selasa, 18 Februari 2025

Ewin Putra Dukung Atlet Jujitsu Dojo Tirtanadi di PBJI Jakarta Open 2025

Nelly Hutabarat - Rabu, 22 Januari 2025 09:09 WIB
238 view
Ewin Putra Dukung Atlet Jujitsu Dojo Tirtanadi di PBJI Jakarta Open 2025
Foto Humas
Plt Dirut Perumda Tirtanadi Ewin Putra.
Medan (harianSIB.com)

Jakarta Open Tournament Jujitsu 2025, yang digelar 20-23 Februari 2025 di Jakarta, menjadi ajang bergengsi dengan peserta dari berbagai negara.

Kompetisi dengan kategori, Newaza, Fighting dan Show System yang diikuti dari berbagai negara seperti, Indonesia, Malaysia, Thailand, Brazil, Amerika dan Jepang sangat mendapat perhatian serius dari Ewin Putra Plt. Direktur Utama Perumda Tirtanadi

Baca Juga:

Dua atlet Dojo Jujitsu Perumda Tirtanadi, Fauzan Dra Febti Siregar dan Farhan Akbar Nasution, bertanding di kategori Men Boys Fighting kelas 56 kg dan 62 kg.

Ewin Putra, Plt. yang mantan Ju Jitsan sabuk biru, memberikan dukungan penuh. Ia menekankan pentingnya disiplin, sportivitas, dan kesiapan teknik untuk menghadapi turnamen.

Baca Juga:

Ketua Dojo, M. Abdi Ridha, memastikan persiapan atlet sudah matang, sementara pelatih Syaiful Bahri Nasution optimis dengan target juara pertama. Sebelumnya, atlet Muhammad Aldy Syahputra meraih juara 3 di PBJI Jakarta Open 2024.

Turnamen ini diharapkan menjadi langkah besar bagi Dojo Tirtanadi untuk mengukir prestasi di tingkat nasional dan internasional.(*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru