Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Jumat, 21 November 2025

PNM Kabanjahe Dorong Transparansi Program Mikro Lewat Kemitraan dengan Media

Theopilus Sinulaki - Kamis, 20 November 2025 22:35 WIB
336 view
PNM Kabanjahe Dorong Transparansi Program Mikro Lewat Kemitraan dengan Media
Foto SNN/MS
SINERGI : Insan Pers Kabupaten Karo dijamu PT PNM Cabang Kabanjahe, Kamis (20/11) di Berastagi untuk membangun sinergi mencapai keberhasilan program pemberdayaan terhadap masyarakat.

Karo (harianSIB.com)

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Kabanjahe bersikap terbuka dalam mendukung pertumbuhan usaha mikro di Kabupaten Karo.

Penegasan keterbukaan itu dilakukan dengan menggelar temu ramah bersama puluhan insan pers di wilayah Kabupaten Karo, Kamis (20/11/2025) di Gundaling Farm Stead Berastagi.

Kabid Humas dan Informasi Komunikasi Publik (IKP), Dinas Kominfo Kabupaten Karo, Debora Morina Br Barus, yang memberikan dukungan langsung terhadap upaya peningkatan literasi publik mengenai peran PNM. Ia menekankan bahwa keberadaan PNM sangat membantu pemerintah dalam memperluas akses permodalan bagi perempuan pra sejahtera. "Media memiliki peran sentral dalam memastikan masyarakat mendapatkan informasi yang benar dan kredibel tentang program-program pemberdayaan. PNM sudah melakukan banyak hal untuk memperkuat ekonomi masyarakat, dan tugas kita bersama adalah menyampaikan ini kepada publik," ungkap Debora.

Sementara, Pimpinan Cabang PT PNM Kabanjahe, Daniel Silitonga, memaparkan profil perusahaan beserta mandat nasional yang diemban PNM sebagai bagian dari holding Ultra Mikro (UMi). Ia menegaskan bahwa PNM memiliki misi khusus memberdayakan pelaku usaha mikro perempuan agar naik kelas melalui pembiayaan yang terjangkau, pendampingan usaha, dan pelatihan berkelanjutan.

Baca Juga:
"Temu ramah ini menjadi momentum penting untuk membangun sinergi yang kuat antara PNM dan rekan-rekan media di Karo. Kami berharap berbagai informasi mengenai kontribusi PNM dapat tersampaikan dengan lebih luas, tepat, dan berimbang kepada masyarakat," ujar Daniel.

"Kami percaya bahwa kolaborasi dengan insan pers dapat memperluas jangkauan informasi mengenai berbagai program pemberdayaan yang sedang berjalan. Dengan cakupan wilayah kerja yang terus berkembang, PNM menargetkan peningkatan kualitas pendampingan usaha dan perluasan nasabah Mekar sebagai bagian dari strategi peningkatan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Ia menegaskan bahwa pemberdayaan bukan sekadar penyaluran modal, melainkan proses panjang yang membutuhkan dukungan banyak pihak. Oleh karena itu, hubungan yang kuat dengan media menjadi krusial. "Kami percaya, semakin luas informasi yang diterima masyarakat tentang program-program PNM, maka semakin besar pula dampak pemberdayaan yang bisa kita capai bersama. Media adalah mitra penting dalam mencapai tujuan itu," ujarnya.(*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Imigrasi TBA Jalin Silaturahmi Dengan Insan Pers dan Aktivis di Tanjungbalai
Kuasa Hukum Paparkan 36 Bukti kepada Hakim PN Lubukpakam
10 Pemain PSMS Tahan Seri Tuan Rumah Persekat
Pemkab Humbahas Gelar Sosialisasi Persandian untuk Pengamanan Informasi Pemerintah Daerah
Kas Hartadi Selesai Skorsing, PSMS Ingin Balas Dendam Lawan Persekat Tegal
KAI Divre I Sumut Cari Pelaku Pemotongan Kabel Sinyal di Stasiun Batangkuis
komentar
beritaTerbaru