Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

IHSG Menguat Tipis, Rupiah Tergelincir dan Emas Cetak Rekor Baru

Nelly Hutabarat - Selasa, 16 September 2025 18:12 WIB
594 view
IHSG Menguat Tipis, Rupiah Tergelincir dan Emas Cetak Rekor Baru
Foto ist
IHSG

Jakarta(harianSIB.com)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat tipis 0,2% ke level 7.899 pada perdagangan Selasa (16/9/2025). Kenaikan ini ditopang oleh pergerakan positif sejumlah saham tambang dan rokok, meski saham perbankan besar justru menjadi penekan indeks.

Saham BUMI, BRMS, ANTM, HMSP, dan GGRM menjadi motor penguatan, sementara BBNI, BBCA, BBRI, dan BMRI melemah dan menahan laju IHSG.

Namun, berbeda dengan IHSG, nilai tukar Rupiah melemah ke Rp16.435 per dolar AS setelah sempat menguat ke Rp16.360. Kondisi ini terjadi di tengah imbal hasil obligasi AS yang cenderung datar dan indeks dolar yang justru turun.

Baca Juga:
"Pelemahan rupiah lebih disebabkan oleh sikap wait and see pelaku pasar, yang menanti keputusan suku bunga Bank Indonesia dan The Fed," kata Pengamat Ekonomi Gunawan Benyamin, Selasa sore (16/9/2025).

Sementara itu, harga emas dunia kembali mencetak rekor baru, menembus 3.695 dolar AS per troy ons atau sekitar Rp1,96 juta per gram. Kenaikan ini kian mendekatkan emas ke level psikologis 3.700 dolar AS, didorong meningkatnya minat investor terhadap aset aman (safe haven).(**)

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pembangunan Lods Pasar Berbiaya Belasan Miliar Rupiah di Agara Terkesan Dipaksakan
Bupati Asahan Diduga Terima Ratusan Juta Rupiah Dana Insentif Pemungutan Pajak Daerah Sektor PPJ
Seorang Pemuda Kantongi Jutaan Rupiah dari Bisnis Sandal Jepit Ukir
Gaet Milenial, Bank Indonesia Memperbarui Tata Pamer Museum
Sri Mulyani Waspada Rupiah Rp15 Ribu per Dolar AS di APBN 2019
Menteri Rini: Rupiah Melemah Justru Menarik Investor Asing ke RI
komentar
beritaTerbaru