Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Senin, 19 Januari 2026
Bona Taon di Jetun Silangit

Gokesu Satukan Komitmen Minta TPL Ditutup Permanen

Bongsu Batara Sitompul - Senin, 12 Januari 2026 10:57 WIB
278 view
Gokesu Satukan Komitmen Minta TPL Ditutup Permanen
Foto: SIB/Bongsu Batara Sitompul
Ephorus HKBP Pdt Dr Victor Tinambunan bersama Ephorus HKI Pdt Firman Sibarani MTh, Ephorus GKPS Pdt Jhon Christian Saragih MSc, Sekjen GKPI Pdt Parsaoran Sinaga MTh dan Vikaris Epispokalis Samosir-Dolok Sanggul Romo Yanuaris SUD, menyatakan sikap untuk me

"Saat ini kita sedang berkonsilidasi mengawal tutup TPL secara permanen. TPL sumber bencana di Tano Batak. Saat ini konsilidasi lintas agama, lintas gereja dan lintas masyarakat untuk mengawal tutup TPL. Harapan kita kepada Pemerintah harus mendengarkan apa yang dituntut oleh masyarakat," ungkapnya.

Delima menegaskan, wilayah Tapanuli saat ini sedang mengalami bencana ekologis. Investasi apa pun tidak dapat menggantikan kerusakan alam dan kehilangan jiwa.

"Jadi tidak ada kata lain, TPL harus ditutup secara permanen," serunya.

Perwakilan dari masyarakat Tapanuli Selatan, Salim Pohan mengungkapkan, masyarakat Tapanuli Selatan akan berjuang bersama Sekretariat Bersama Gokesu untuk menjaga kelestarian alam di Tapanuli Selatan.

"Kami akan satu tekad bersama Sekretariat Bersama Gokesu supaya TPL ditutup secara permanen," ujarnya.

Begitu juga Pardamean Pulungan juga menegaskan, TPL harus ditutup karena sangat kejam dengan masyarakat Tapanuli Selatan.

"Selama ini kami sudah mengadu ke mana-mana tapi tidak ada yang mendengarkan jeritan hati kami. Dengan adanya bona taon ini, kami sangat bersyukur. Kami dari masyarakat Tapanuli Selatan akan bersama-sama dengan Sekretariat Bersama Gokesu supaya lahan-lahan yang digarap oleh TPL dikembalikan oleh masyarakat. Sumber-sumber air dari alam Tapsel sudah banyak yang rusak setelah TPL membuka lahan di Tapsel. Jadi TPL harus ditutup secara permanen," pungkasnya. (**)

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
HKBP Anugerahkan Ulos Istimewa "Harungguan" kepada Hashim Djojohadikusumo
Bupati Humbang Hasundutan Hadiri Syukuran Tahun Baru 2026 di Kantor Pusat HKBP
HKBP Tanjung Sari Medan Gelar Ibadah Tahun Baru 2026
Ibadah Tahun Baru 2026 di HKBP Teladan Berlangsung Khidmat
Keluarga Besar Punguan Pomparan Si Raja Panggabean se-Kota Tebingtinggi Rayakan Natal
Hadiri Natal Oikumene Labuhanbatu, Bupati Maya Hasmita: Keluarga Fondasi Utama Pembangunan Daerah
komentar
beritaTerbaru