Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Minggu, 09 November 2025

Tiga Pengedar Ekstasi Ditangkap Polisi di Tanah Jawa

Mey Hendika Girsang - Kamis, 06 November 2025 16:51 WIB
517 view
Tiga Pengedar Ekstasi Ditangkap Polisi di Tanah Jawa
(Foto: Dok/Humas Polres Simalungun)
Satu pria dan dua wanita yang ditangkap di Tanah Jawa terkait kasus narkoba diamankan di Kantor Satres Narkoba Polres Simalungun beserta barang buktinya, Kamis (6/11/2025).

Simalungun(harianSIB.com)

Satuan Reserse Narkoba Polres Simalungun meringkus tiga orang terduga pelaku penyalahgunaan narkoba di Desa Pematang Tanah Jawa, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Rabu (5/11/2025) malam.

Ketiganya yakni Wilson Jansen Sitorus (34), Sry Minami Sitorus (29), dan Sri Wulandari (24). Mereka ditangkap saat berada di pinggir Jalan Sisingamangaraja, Desa Pematang Tanah Jawa, setelah polisi mendapat laporan masyarakat yang curiga terhadap aktivitas mereka.

Kasi Humas Polres Simalungun, AKP Verry Purba, Kamis (6/11/2025), membenarkan penangkapan tersebut.

"Begitu menerima informasi, personel langsung turun melakukan penyelidikan. Setibanya di lokasi, petugas mendapati ketiganya sedang berada di pinggir jalan. Saat diperiksa, ditemukan sejumlah barang bukti narkoba jenis ekstasi," ujar Verry.

Baca Juga:
Dari hasil penggeledahan, petugas mengamankan 10 butir pil ekstasi dan dua unit telepon genggam yang diduga digunakan untuk bertransaksi.

Dalam pemeriksaan awal, tersangka Wilson Jansen Sitorus mengaku mendapatkan barang haram tersebut dari seseorang bernama Yudi, warga Huta Padang, Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten Asahan. Polisi kini tengah memburu Yudi yang diduga sebagai pemasok.

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Bupati Simalungun Dorong Kerja Sama Antar Nagori untuk Majukan Desa
Kantor UPT KPH Simalungun Memprihatinkan, Dinding Lapuk dan Atap Berkarat
Pelaku Curanmor di Raja Maligas Simalungun Babak Belur Dihajar Warga
Miliki Sabu, Seorang Warga Mariah Jambi Simalungun Diciduk Polisi
Bupati Simalungun Sidak ke Sejumlah OPD
SMA Swasta Pelita Pematangsiantar Torehkan Prestasi Olahraga Bola Voli
komentar
beritaTerbaru