Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 28 Januari 2026

Pemkab Nias Utara Usulkan Penetapan KKPD

- Rabu, 08 Februari 2017 17:40 WIB
235 view
Nias Utara (SIB) -Pemerintah Kabupaten Nias Utara melalui Dinas Kelautan dan Perikanan telah mengajukan usulan Kawasan Konservasi Perairan Daerah (KKPD) Kabupaten Nias Utara untuk ditetapkan oleh Menteri Kelautan dan Perikanan RI. Hal ini dikatakan Sekretaris Dinas Kelautan Sabar Jaya Telaumbanua di Kantor Dinas Kelautan Kabuaten Nias Utara Senin (6/2).

Sabar Jaya mengatakan, usulan penetapan  ini disampaikan  bersamaan dengan dokumen pendukung lainnya.

"Berdasarkan penjelasan Pelaksana Subdit Pengelolaan Kawasan Konservasi, Dyah Retno Wulandari, setelah selesai pembahasan di Biro Hukum Dirjen Pengelolaan Ruang Laut, maka baru diajukan ke Sekretaris Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk disetujui dan ditetapkan," kata Jaya.

Usulan penetapan KKPD tertuang dalam surat Bupati Nias Utara Nomor 523.5/873/DKP/TP/CTI/IX/2016 tanggal 27 September 2016, selanjutnya ditindaklanjuti dengan surat Gubernur Provinsi Sumatera Utara Nomor 523/9240/2016 tanggal 31 Oktober 2016 tentang Permohonan Penetapan Kawasan Konservasi Perairan Daerah Kabupaten Nias Utara, diharapkan penetapan KKPD Nias Utara segera terealisasi. (A35/d)
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru