Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Senin, 06 Oktober 2025

Unjuk Rasa di Lapas TBA, Adelaar Rajawali Tuding Kalapas Terima Setoran Narkoba

Hendri Damanik - Jumat, 24 Januari 2025 16:11 WIB
35 view
Unjuk Rasa di Lapas TBA, Adelaar Rajawali Tuding Kalapas Terima Setoran Narkoba
(Foto: Dok/Humas Lapas TBA)
Plh KPLP David didampingi Kaur Umum Sahar Ibnu Muslim menyambut aksi damai massa Adelaar Rajawali, Jumat (24/1/2025), di depan Lapas TBA.

"Terima kasih buat adik-adik mahasiswa, walau sempat terjadi ketegangan dalam diskusi namun aksi ini akhirnya berjalan aman dan sesuai dengan prinsip demokrasi yang sehat," ujar Sahar Ibnu Muslim dan menyampaikan hubungan yang harmonis tetap tercipta kepada masyarakat, khusus mahasiswa di Kota Tanjungbalai.

Sementara itu, Kalapas TBA Irhamuddin melalui WhatsApp (WA) yang dikirim staf humas kepada SIB News Network (SNN) dalam menjawab aksi dan tudingan Adelaar Rajawali.

"Terkait tudingan tersebut, kami tegaskan saat ini kami juga sedang mengupayakan untuk terus berperang dengan narkoba. Jadi kami sangat keras menolak apapun itu yang ada keterikatan dengan narkoba," tulis Kalapas.

"Sedangkan untuk opini mereka Kalapas dicopot atau non-aktif, tentunya kembali lagi kami juga punya pimpinan tinggi madya. Dan tentu mereka juga memiliki bahan pertimbangan terkait isu yang berkembang saat ini," sebutnya.

"Terakhir, tentang tudingan keterlibatan petugas dengan narkoba kami akan menindak tegas apabila ditemukan data dan informasi yang mutlak. Tentu kami juga tidak main-main dengan tindakan melawan hukum ini, apalagi terlibat narkoba," demikian akhir WA Kalapas TBA. (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru