Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 22 Oktober 2025

2 Karyawan PTPN 4 Pabatu Tewas Tertimpa Pohon Sawit

Muhammad Arif Hidayatullah - Kamis, 16 Oktober 2025 14:01 WIB
447 view
2 Karyawan PTPN 4 Pabatu Tewas Tertimpa Pohon Sawit
Foto: Dok/ Warga
Korban di lokasi kejadian sesaat setelah tertimpa pohon kelapa sawit, Rabu (16/10/2025).

Sergai(harianSIB.com)

Dua orang karyawan PTPN 4 Regional 2, Kebun Pabatu, tewas tertimpa pohon kelapa sawit saat sedang bekerja di Blok Afdeling 3, Desa Pabatu I, Kecamatan Doloknerawan, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), Rabu (15/10/2025) malam sekira pukul 20.30 WIB.

Kedua korban diketahui bernama Suwanda (30), karyawan berstatus Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT), dan Amat Syahril (42). Keduanya sempat dilarikan ke Rumah Sakit Pabatu, namun nyawanya tidak tertolong.

Suasana haru menyelimuti rumah duka di Desa Pabatu I. Istri korban Suwanda tampak menangis histeris saat jenazah suaminya diberangkatkan menuju tempat pemakaman.

Menurut keterangan, Mandor I Afdeling 3, Poniran, kejadian bermula saat kedua korban beristirahat setelah melangsir buah kelapa sawit.

Baca Juga:
"Kedua korban sedang istirahat sebentar untuk makan. Tiba-tiba pohon sawit tumbang ke arah tempat mereka duduk," ujarnya, Kamis (16/10/2025).

Ia menambahkan, dua rekan kerja korban seorang sopir dan tukang muat, kemudian mencari keberadaan keduanya setelah tidak terlihat di sekitar lokasi.

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
 
Berita Terkait
Eva Manalu Tewas Tertimpa Pohon Sawit di Labura
komentar
beritaTerbaru