Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

Wali Kota Tanjungbalai Letakkan Batu Pertama Pembangunan Dapur Gizi SPPG

Regen Silaban - Selasa, 21 Oktober 2025 07:00 WIB
473 view
Wali Kota Tanjungbalai Letakkan Batu Pertama Pembangunan Dapur Gizi SPPG
Foto harianSIB.com/RS
Wali Kota Mahyaruddin Salim, bersama Wakil Wali Kota Muhammad Fadly Abdina, menghadiri Ground Breaking pembangunan gedung SPPG di sebelah GOR Mini Tanjungbalai Jalan Sei Raja, Kelurahan Sei Raja, Kecamatan Sei Tualang Raso, Senin (20/10/2025).

Tanjungbalai(harianSIB.com)

Wali Kota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim bersama Wakil Wali Kota Muhammad Fadly Abdina, melakukan ground breaking pembangunan Gedung Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di kawasan sebelah GOR Mini Jalan Sei Raja, Kecamatan Sei Tualang Raso, Senin (20/10/2025).

Wali Kota Mahyaruddin menyebut pembangunan dapur gizi tersebut sebagai bentuk nyata kolaborasi antar lembaga dalam mendukung tumbuh kembang anak di Kota Tanjungbalai. "Kehadiran SPPG ini merupakan simbol kepedulian terhadap pemenuhan gizi, khususnya bagi anak-anak di Kota Tanjungbalai," ujarnya.

Ia berharap kehadiran SPPG dapat memperkuat program Makan Bergizi Gratis (MBG) agar berdampak langsung terhadap peningkatan gizi dan kesehatan anak. "Dengan sinergi yang kuat, program ini diharapkan berkelanjutan untuk mewujudkan generasi sehat menuju Indonesia Emas 2045 dan Tanjungbalai Emas, Elok, Maju, Agamais, dan Sejahtera," tambahnya.

Mahyaruddin juga mengungkapkan, dari 33 kabupaten/kota di Sumut, Tanjungbalai menjadi salah satu daerah yang mendapat tiga titik pembangunan dapur SPPG. "Ini sinyal baik bagi kita semua. Saya harap program ini berjalan terintegrasi dan tidak menimbulkan masalah seperti di daerah lain. Mari kita awasi bersama agar benar-benar bermanfaat bagi anak-anak," tegasnya.

Baca Juga:
Sementara itu, Koordinator BGN Wilayah Tanjungbalai, Armansyah Putra, menjelaskan bahwa dapur SPPG menjadi langkah konkret dalam mendukung Program Pemenuhan Gizi Nasional.

"Program ini bertujuan mendistribusikan makanan bergizi, mengurangi angka stunting, serta mendukung tumbuh kembang anak. Selain itu, dapur ini diharapkan dapat menggerakkan ekonomi lokal melalui UMKM dan koperasi," katanya.

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Panitia Natal Bersama Umat Kristiani Tanjungbalai 2025 Resmi Dilantik
Polres Tanjungbalai Gelar Pemeriksaan Jiwa dan Bebas Narkoba Bagi Personel
Kapolres Tanjungbalai Pimpin Apel Pelantikan dan Peresmian Pamapta
Polisi Disiagakan Amankan Kegiatan Daurah Islam Ilmiah di Tanjungbalai
Personil Polres Tanjungbalai Disiagakan di Gereja Saat Ibadah Minggu
Siswi SMP Sisingamangaraja Tanjungbalai Jatuh Dari Lantai IV
komentar
beritaTerbaru