Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Sabtu, 31 Januari 2026

Bupati Humbahas dan Ketua TP PKK Kunker ke Desa Sanggaran II, Serahkan Bansos dan Tinjau Pelayanan Sosial

Frans Koberty Simanjuntak - Selasa, 30 Desember 2025 13:10 WIB
426 view
Bupati Humbahas dan Ketua TP PKK Kunker ke Desa Sanggaran II, Serahkan Bansos dan Tinjau Pelayanan Sosial
Foto Dok/Benjamin Nababan
TRAUMA HEALING : Ketua TP PKK Humbahas Ny Erma Oloan P Nababan memberikan trauma healing kepada ibu-ibu dan anak-anak Desa Sanggaran II, pasca bencana yang melanda daerah itu beberapa waktu lalu, Selasa (30/12/2025).

Humbahas(harianSIB.com)

Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas) Dr Oloan P Nababan bersama Ketua TP PKK Ny Erma Oloan P Nababan melakukan kunjungan kerja ke Desa Sanggaran II, Kecamatan Onan Ganjang, Selasa (30/12/2025).

Kunjungan kerja bersama dengan para pejabat Pimpinan Tinggi Pratama atau pejabat setingkat eselon II yang baru dilantik sehari sebelumnya itu dirangkai dengan berbagai kegiatan pelayanan sosial bagi masyarakat setempat.

Dalam kesempatan itu, bupati dan Ketua TP PKK menyerahkan bantuan sosial kepada warga yang membutuhkan sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat, khususnya pasca bencana dan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan sosial.

Selain penyaluran bantuan sosial, Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan juga menghadirkan pelayanan pengobatan gratis bagi masyarakat. Pelayanan kesehatan tersebut mendapat sambutan antusias dari warga yang memanfaatkan kesempatan untuk memeriksakan kondisi kesehatannya secara langsung.

Baca Juga:
Tak hanya itu, kegiatan kunjungan kerja juga dirangkai dengan pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk), seperti pengurusan KTP, Kartu Keluarga, dan dokumen kependudukan lainnya, guna mendekatkan pelayanan pemerintah kepada masyarakat di desa.

Sebagai bentuk perhatian terhadap kondisi psikologis warga, khususnya anak-anak dan masyarakat terdampak, kegiatan trauma healing turut dilaksanakan. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu memulihkan semangat dan kesehatan mental masyarakat pasca bencana yang melanda daerah itu beberapa waktu lalu.

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Gubernur Sumut Dampingi Wapres Kunker di Kepulauan Nias
Mendagri Tiba di Tapteng, Bupati Masinton Dirangkul Menteri PKP
Kapolres: Jadikan Polsek Rumah yang Aman bagi Masyarakat
Presiden Tiba di Kualanamu, Kembali Tinjau Banjir dan Longsor di Sumut dan Aceh
Menteri Pangan dan Menkop UKM Kunjungi Pengungsi Tapteng, Serahkan 500 Paket Bantuan
Presiden Prabowo Tinjau Posko Bencana di Pandan, Disambut Teriakan Pengungsi “Kami Lapar, Pak !“
komentar
beritaTerbaru