Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 28 Januari 2026

PT Rapala Salurkan 1.543 Paket Bantuan untuk Korban Banjir Aceh Tamiang

Donna Hutagalung - Selasa, 09 Desember 2025 16:42 WIB
334 view
PT Rapala Salurkan 1.543 Paket Bantuan untuk Korban Banjir Aceh Tamiang
Foto: Dok/PT Rapala
PT Rapala menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak banjir di Aceh Tamiang.

Aceh Tamiang (harianSIB.com)

PT Raya Padang Langkat (Rapala) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap para korban bencana banjir. Senin, 8 Desember 2025, perusahaan tersebut menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak banjir di Aceh Tamiang.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Manager Kebun PT Rapala Aceh Tamiang, Slamet Pranoto, didampingi KTU Kebun Ngatiman, kepada Datuk Penghulu Kampung Desa Tanjung Lipat Satu, Kecamatan Bendahara, Eprianto.

Slamet Pranoto mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk solidaritas perusahaan terhadap masyarakat yang tengah memulihkan diri setelah banjir melanda berbagai wilayah di Aceh, khususnya Aceh Tamiang.

"Kami turut merasakan keprihatinan warga. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban mereka," ujarnya.

Baca Juga:
Total bantuan yang disalurkan mencapai 1.543 paket berisi beras, mie instan, minyak goreng, makanan kaleng, gula, susu, air mineral, telur, sarden, kecap, hingga perlengkapan bayi. Seluruh paket bantuan tersebut akan didistribusikan ke 20 desa terdampak banjir di Kecamatan Bendahara, Kabupaten Aceh Tamiang.

Datuk Penghulu Eprianto menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan PT Rapala dan berharap perusahaan terus hadir membantu masyarakat yang membutuhkan.

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
beritaTerkait
PT Rapala Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Langkat
Bupati Langkat Apresiasi PT Rapala Bangun Jalan 13 Km dan 5 Jembatan di Batang Serangan
Lahan Konsesi SSL & SRL Diduga Diserobot PT Barapala, Hatobangon Enam Desa di Barteng Protes
Jaga Silaturahmi, PT Rapala Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim-Piatu
Sambut Idul Fitri, PT Rapala Salurkan CSR ke Masyarakat di Kabupaten Langkat dan Aceh Tamiang
Sambut Idul Fitri, PT Rapala Salurkan CSR ke Masyarakat Kabupaten Langkat
komentar
beritaTerbaru