Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 28 Januari 2026

Dusun Lubuk Sidup, Aceh Taming Tersisa 4 Rumah dan 1 Masjid

Horas Pasaribu - Minggu, 11 Januari 2026 17:21 WIB
289 view
Dusun Lubuk Sidup, Aceh Taming Tersisa 4 Rumah dan 1 Masjid
Foto : Dok/ Laznas AQL Peduli
BANTUAN: Tim Laznas AQL Peduli ketika menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Aceh Tamiang.

"Kami berupaya untuk terus hadir dan mendampingi masyarakat terdampak hingga kondisi berangsur pulih. Tidak hanya di pusat wilayah, tetapi juga di dusun-dusun terpencil yang aksesnya sulit," tutur Affan.

Bantuan logistik tersebut diserahkan kepada warga melalui Arma, istri Datuk (Kepala Dusun) Lubuk Sidup, untuk kemudian didistribusikan kepada warga yang membutuhkan. Dengan mata berkaca-kaca, ia menyampaikan rasa syukur atas kepedulian para donatur di tengah situasi mereka yang kehilangan harta benda.

"Terima kasih banyak atas bantuan pakaian dan makanannya. Kami tidak bisa membalas kebaikan kalian kecuali dengan doa. Semoga kalian dan seluruh penyumbang diberikan kesehatan selalu," ucap Arma penuh haru.(**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru