Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

Kemenimipas Drop 30 Ribu Paket Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana di Hari Bhakti Imigrasi

Oki Lenore - Rabu, 28 Januari 2026 21:06 WIB
144 view
Kemenimipas Drop 30 Ribu Paket Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana di Hari Bhakti Imigrasi
Foto: SIB/Oki Lenore
Bantuan: Menimipas Jend Pol Drs Agus Andrianto SH MH bersama Pembina Dharma Wanita Kemenimipas Ny Evi Celiyanti Agus Andrianto dan warga penerima bantuan 30 ribu paket di Tanjungpura - Langkat, Rabu (28/1).

Menurutnya, jumlah pegawai di kementerian mencapai sekitar 65 ribu orang, gerakan kebaikan akan memberikan dampak besar bila dilakukan secara kolektif.

"Kalau satu orang berbuat baik tentu manfaatnya terbatas. Tapi kalau puluhan ribu pegawai bergerak bersama, dampaknya akan langsung dirasakan masyarakat," ujar mantan Kapolda Sumut tersebut.

Mengenai dana pendamping Rp4 miliar yang dihimpun dari jajaran Kemenimipas, digunakan untuk mendukung program penyediaan air bersih bagi masyarakat, sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto yang melibatkan TNI dan Polri.

"Jika satu titik membutuhkan sekitar Rp30-40 juta, maka dana ini bisa digunakan untuk membangun ratusan hingga seribu titik air bersih bagi warga yang membutuhkan," jelasnya sambil mengurai peringatan Hari Bakti Imigrasi ke-76 menjadi momentum memperkuat komitmen jajaran imigrasi untuk terus hadir di tengah masyarakat.

Ia berterima kasih pada organ yang ada di Kemenimipas, dalam hal ini Direktur Jenderal Imigrasi Yuldi Yusman dan jajaran yang berdonasi. "Saya minta pada Bupati, jangan hanya ada bencana berbagi, tapi teruslah melayani masyarakat dengan pengabdian," tambahnya.

Bupati Langkat H Syah Afandin berterima kasih atas kepedulian yang diberikan Menteri Imipas dan Keluarga Besar Dirjenpas.

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru