Lagu Si Boru Pangaratto ciptaan Trimedya Panjaitan SH, MH, diluncurkan di Lapo Boru Panggoaran, SCBD, Jakarta, Senin Malam (19/9/2022).
Peluncuran dilakukan tepat pukul 18.30 WIB, di kanal Youtube Style Voice yang dipandu langsung dua anak Trimedya Panjaitan, Dang Perkasa Alam Panjaitan dan Agnes Diah Pertiwi Panjaitan.
Penulis lagu yang juga Produser Eksekutif, Trimedya Panjaitan mengutarakan lagu Si Boru Pangaratto yang dinyanyikan Style Voice ini diciptakan untuk anaknya yang kedua, Paulin Adis Devitri Panjaitan (yang akrab dipanggil Adis), yang merantau ke luar negeri menempuh kuliah di Leicester University, Inggris.
“Setelah dia berangkat kuliah ke Inggris, saya sedih. Lalu saya oret-oret buat lagu. Musik dan lagu kemudian dibawakan Style Voice. Sedangkan video klip ini dibuat ketika Kaka Adis sedang liburan ke Indonesia,” ujar dia.
Melalui lagu ini, Trimedya yang kala itu ditemani istrinya Jovita Eva Sasantie Siwi, juga ingin mengingatkan anak-anaknya, terlebih Adis yang sedang kuliah di luar negeri, bahwa orang tuanya totalitas penuh untuk mereka. [br]
“Untuk Adis yang kembali kuliah ke Inggris, tanggal 27 September nanti, tetaplah menunaikan tugas dan tanggungjawab untuk berprestasi lebih baik di sana. Selamat jalan Kaka Adis, baik-baik di sana.
Kita semua mendoakan kamu sukses di sana selesai kuliah dengan tepat waktu,” kata Trimedya.
Paulin Adis Devitri Panjaitan, Produser yang juga ikut menjadi cast video klip, menyatakan keharuannya dibuatkan lagu khusus oleh ayahnya, Trimedya Panjaitan.
“Terima kasih sudah dikasih opportunity sama papa dan mama,” ujarnya sambil menyeka air matanya berkali-kali.
Dalam pembuatan video klip yang dimulai awal September, bagi Adis merupakan sebuah pengalaman dan pengetahuan yang berharga bagi dirinya.
Apalagi dalam video klip tersebut, ia pemeran bareng dengan artis senior Paramitha Rusady dan Gusti Randa, serta didukung Haura Sakhi Harlend.
Video klip yang diproduksi Production House Produksi Dari Hati ini, diproduseri Irvan Alfiansyah dan disutradarai Rolando Octavio.
Sebelum peluncuran lagu Si Boru Pangaratto, diadakan ibadah dipimpin Pdt Adven Nababan.
“Lagu Si Boru Pangaratto merupakan karya kreatif yang menginspirasi banyak orang untuk semakin menunjukkan cinta kasih kepada anak-anak kehidupan,” katanya dalam renungan. (*)