Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 09 Juli 2025

Belasan Tahanan Kabur, Polsek Medan Labuhan Masih Bungkam

Redaksi - Selasa, 27 Juli 2021 21:52 WIB
460 view
Belasan Tahanan Kabur, Polsek Medan Labuhan Masih Bungkam
Internet
Ilustrasi Tahanan Kabur
Medan (harianSIB.com)

Pihak Polsek Medan Labuhan masih bungkam soal kaburnya belasan tahanan dari sel pada Senin (26/7/2021) dini hari.

Seperti diberitakan sebelumnya, berdasarkan keterangan yang dihimpun jurnalis Koran SIB Pally S dari berbagai sumber di lapangan, belasan tahanan tersebut kabur setelah merusak gembok pintu sel, kemudian memecahkan kaca pintu keluar masuk menuju sejumlah ruang kerja juper dan bagian administrasi Polsek Medan Labuhan.

Diduga, para tahanan tersebut berhasil kabur ketika sejumlah personel kepolisian yang bertugas jaga saat sedang tertidur.

Tidak diketahui secara pasti bagaimana cara para tahanan tersebut merusak gembok dan memecahkan kaca, sehingga tidak terdengar oleh petugas jaga, hingga Selasa (27/7/2021) belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian.

Sementara itu, informasi lain yang diperoleh wartawan, setelah dilakukan pengejaran sejak Senin siang, hingga Selasa sore, dari belasan tahanan yang kabur tersebut sudah 8 orang diringkus kembali dari sejumlah lokasi di wilayah hukum Polsek Medan Labuhan sekitarnya.

Namun pihak Polsek Medan Labuhan yang dihubungi melalui Kanit Reskrim Iptu Andi lewat telepon selulernya hingga pukul 21.40 WIB, belum menjawab soal jumlah tahanan kabur yang sudah ditangkap kembali. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru